GridKids.id - Derby London antara Arsenal dan Chelsea dimenangkan oleh skuad The Gunners.
Arsenal menang 4-2 atas Chelsea dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris 2021-2022, Kamis (21/4/2022).
Secara luar biasa, The Gunners mampu menumbangkan Chelsea yang sedang dalam performa cukup baik di laga sebelumnya.
Ambisi finis di zona Liga Champions membuat Arsenal tampil apik dalam laga yang digelar di Stamford Bridge.
Berikut ini pembahasan mengenai fakta kemenangan Chelsea vs Arsenal. Simak langsung ulasannya!
5 Fakta Kemenangan 4-2 Arsenal atas Chelsea:
1. Tiga pemain Inggris milik Arsenal
Di laga kontra Chelsea dini hari tadi, empat gol Arsenal dibuat Eddie Nketiah di menit ke-13 dan 57, Emile Smith Rowe (27’) dan Bukayo Saka (90+1).
Sekadar informasi, ketiga pemain di atas berasal dari Inggris.
Baca Juga: Liga Inggris: Prediksi Derbi London Chelsea vs Arsenal, Blues atau Gunners?
Momen ini merupakan pertama kalinya sejak September 1996 dengan adanya tiga pemain Inggris milik Arsenal yang mencetak gol bersamaan di Stamford Bridge.
2. Duo pemain muda Arsenal samai rekor Wayne Rooney dan CR7
Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka menyamakan rekor CR7 dan Wayne Rooney pada Liga Inggris 2006-2007.
Smith Rowe dan Saka menjadi kombinasi ketiga pemain U-21 yang berhasil membuat minimal 10 gol di satu musim kompetisi.
3. Chelsea kebobolan 3 gol di Stamford Bridge
Chelsea sudah ketiga kalinya kebobolan tiga gol atau lebih dalam satu pertandingan di ajang Liga Inggris, sejak Thomas Tuchel membesut The Blues pada Januari 2021.
Rival sekotanya Arsenal, menjadi klub ketiga yang bisa melakukannya.
4. Eddie Nketiah samai rekor RvP
Dua gol Eddie Nketiah semalam membuat namanya menjadi pemain terbaru Arsenal yang bisa mencetak dua gol ke gawang Chelsea, sejak Oktober 2011.
Baca Juga: Pemain Bola Top Dunia yang Memiliki Keturunan Darah Indonesia, Salah Satunya Robin Van Persie
Pemain Arsenal terakhir yang bisa melakukannya, yakni Robin van Persie.
5. Fans MU Panik
Merebut 3 poin atas Chelsea membuat poin Arsenal menyamakan Tottenham Hotspur yang saat ini berada di posisi empat dengan mengemas 57 poin.
Dua klub asal London Utara itu unggul tiga angka dari Man United yang saat ini berada posisi enam.
Namun, Tottenham dan Arsenal berada di posisi yang lebih menguntungkan untuk bisa merebut tiket Liga Champions musim depan.
Pasalnya, mereka masih menyimpan laga tunda satu pertandingan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Goal International |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar