Salah satu cara membedakan madu asli dan palsu ialah dengan tes menggunakan air.
Caranya cukup sederhana yaitu dengan cukup ambil satu sendok teh madu dan masukkan ke dalam segelas penuh air.
Madu asli memiliki tekstur lebih padat yang akan mengendap di dasar gelas dan menggumpal.
Sementara madu palsu akan larut dalam air, Kids.
2. Tes Menggunakan Ibu Jari
Tes menggunakan ibu jari bisa dicoba untuk membedakan madu asli dan palsu. Letakkan sedikit madu di ibu jari lalu lihat apakah menetes atau menyebar.
Madu asli akan menempel pada permukaan dan enggak menetes sedangkan madu palsu enggak bertahan lama karena ada tambahan gula.
Baca Juga: Jangan Simpan di Kulkas, Ini Tips dan Cara Tepat Menyimpan Madu Agar Kualitasnya Tetap Terjaga
3. Memanaskan Madu
Salah satu cara membedakan madu asli dan palsu adalah dengan memanaskannya.
Madu yang cepat menjadi karamel maka madu tersebut asli atau murni.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar