GridKids.id - Menurut KBBI, sariawan adalah penyakit gusi, bibir bagian dalam, langit-langit mulut, atau lidah.
Sariawan biasanya tampak merah atau putih dan melepuh, Kids.
Di samping itu, sariawan juga menimbulkan sensasi perih dan enggak nyaman.
Kondisi mulut yang kering saat puasa bisa memicu sariawan, lo.
Nah, untuk mengatasi sariawan saat puasa, kamu bisa mencoba beberapa tips di bawah ini, ya.
Tips Mengatasi Sariawan saat Puasa
1. Mengatur Menu Sehat untuk Sahur dan Berbuka Puasa
Kamu bisa mengatur menu sehat untuk sahur dan berbuka, Kids. Nah, tips ini dilakukan untuk mengatasi sariawan saat puasa.
Perbanyak minum air putih, buah-buahan, dan sayuran saat sahur dan buka puasa, ya.
Baca Juga: Jadi Makanan Favorit, Ketahui 4 Bahaya Berbuka Puasa dengan Gorengan, Apa Saja?
Buah-buahan yang disarankan untuk dikonsumsi adalah jambu biji, kiwi, jeruk, dan stroberi.
Sementara sayur yang bisa membantu menyembuhkan sariawan adalah brokoli atau kembang kol.
2. Berkumur dengan Air Garam dan Soda Kue
Salah satu tips mengatasi sariawan saat puasa adalah dengan berkumur menggunakan air garam dan soda kue.
Air garam bisa membantuk mempercepat cairan ke dalam jaringan yang meradang.
Sehingga sariawa bisa sempuh lebih cepat. Caranya cukup campurkan i sendok teh garam dan setengah sendok kue ke dalam segelas air.
Kumur-kumur selama 30 detik dan buang. Lakukan sebanyak 2-4 kali dalam sehari ya, Kids.
3. Mengoleskan Madu Setelah Berbuka Puasa
Madu merupakan bahan alami yang bisa digunakan untuk mengatasi sariawan saat puasa.
Baca Juga: Tak Cuma Kurma Ajwa, Ini 4 Jenis Lainnya yang Bisa Dikonsumsi saat Buka Puasa
Kamu bisa mengoleskan madu setelah berbuka puasa agar cepat sembuh.
Khasiat madu lebih cepat membantu mengatasi sariawan dibandingkan obat kimia, lo.
4. Berkumur dengan Teh Kamomil
Selain campuran air garam dan soda kue, tips mengatasi sariawan saat puasa adalah berkumur dengan teh kamomil.
Kandungan asam tanin pada teh kamimil bisa meredakan nyeri sariawan, Kids.
Untuk mendapatkan khasiatnya, cukup seduh teh kamomil hingga berwarna kuning pekat.
Kumur ateh kamomil sebanyak 3-4 kali sehari. Perlu diperhatikan, jangan membuang kantung teh kamomil, ya.
Ini dikarenakan kantong teh kamomil bisa kamu tempelkan pada area yang terkena sariawan.
Itulah beberapa tips mengatasi sariawan saat puasa dengan bahan alami, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,klikdokter.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar