GridKids.id - Agrikultur merupakan kegiatan pemanfaatan sumber daya hayati yang dibutuhkan oleh manusia manusia.
Agrikultur digunakan untuk menghasilkan bahan pangan, bahan baku industri, sumber energi, dan mengelola lingkungan hidup.
Bagaimana keadaan agrikultur di Indonesia?
Indonesia adalah salah satu negara agraria yang mampu menghasilkan produk pertanian hingga 14,43% sampai 15% dari nilai seluruh produk domestik.
Artinya sektor agrikultur di Indonesia menjadi salah satu kunci kekuatan ekonomi negara.
Artikel ini akan membahas kunci jawaban materi IPA Kelas 8 SMP mengenai langkah pemerintah Indonesia tingkatkan sektor Agrikultur.
Beberapa kegiatan yang dilakukan di antaranya:
- Memanfaatkan sumber daya hayati dengan budidaya tanaman
- Memelihara hewan ternak, hingga memanfaatkan mikroorganisme dan bio enzim lainnya untuk diolah menjadi produk lain.
Baca Juga: Materi IPS Kelas 8 SMP: Bagaimana Upaya Meningkatkan Ekonomi Maritim?
Berikut ini pembahasan langkah-langkah pemerintah Indonesia tingkatkan sektor Agrikultur.
Langsung simak penjelasannya, yuk!
Materi IPS Kelas 8 SMP: Langkah Pemerintah Tingkatkan Sektor Agrikultur
Kunci Jawaban:
1. Ekofarming
Ekofarming merupakan peningkatan sistem budidaya di sektor pertanian yang ramah lingkungan dan terintegrasi.
Upaya ini mengedepankan kearifan lokal budidaya di setiap daerah di Indonesia.
2. Distribusi pupuk secara merata
Petani akan diminta menjumlahkan kebutuhan pupuk untuk kebutuhan tanaman per hektar selama satu tahun.
Nah, dengan cara ini pemerintah akan mengetahui kebutuhan pupuk selama satu tahun, Kids.
Baca Juga: 3 Strategi Agrikultur di Indonesia: Ekofarming, Distribusi dan Irigasi
Distribusi pupuk secara merayavdapat menyediakan stok pupuk sesuai dengan kebutuhan petani di seluruh Indonesia.
3. Perbaikan irigasi
Pemerintah akan mengusahakan perbaikan irigasi untuk keterjaminan tersedianya air untuk lahan pertanian.
Hal ini bertujuan untuk perbaikan atau pengadaan irigasi yang baik.
Jadi, dapat disimpulkan pengertian agrikultur dari ilmu biologi adalah untuk menggunakan sumber daya hayati secara lebih maksimal dan optimal
Nah, itu dia, Kids, pembahasan kunci jawaban materi IPA Kelas 8 SMP mengenai langkah pemerintah Indonesia tingkatkan sektor Agrikultur.
Selamat belajar dan semoga bermanfaat, ya!
Pertanyaan: Apa langkah pemerintah tingkatkan sektor agrikultur? |
Petunjuk: Cek di halaman 1 dan 2 |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar