GridKids.id - Apa menu buka puasa favoritmu, Kids?
Sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan.
Nah, bagi umat muslim bulan Ramadhan merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu.
Semua umat muslim di berbagai negara melaksanakan ibadah puasa. Salah satu hal yang ditunggu saat puasa adalah buka puasa.
Di Indonesia makanan yang identik dengan buka puasa adalah kolak. Mulai dari kolak pisang, ubi, biji salak, dan sebagainya.
Nah, apa saja menu buka puasa yang unik di berbagai negara, ya?
Berikut ini merupakan beberapa menu buka puasa yang unik di berbagai negara, antara lain:
1. Kurma
Kurma menjadi menu buka puasa di Arab Saudi.
Diketahui sebagian besar warga muslim di Arab menjadikan kurma sebagai menu buka puasa atau takjil.
Kurma memiliki banyak khasiat bagi tubuh sehingga cocok bagi yang sedang berpuasa, Kids.
2. Shakshuka
Shakshuka merupakan hidangan buka puasa di Algeria dan beberapa negara di Timur Tengah.
Nah, bahan utamanya dari shakshuka adalah telur ceplok, Kids.
Kemudian dicampurkan dengan beberapa bumbu, seperti saus tomat, jintan putih, bawang bombay, dan cabai.
3. Kepiting Rebus
Enggak kalah unik, Brunei Darussalam memiliki menu buka puasa dengan menyantap kepiting rebus.
Kepiting rebus dijadikan sebagai menu buka puasa yang spesial dan biasanya disantap dengan cumi-cumi dan udang.
4. Samosa
Sekilas samosa mirip dengan pastel dari Indonesia. Makanan ini merupakan menu buka puasa dari Pakistan.
Berbeda dengan pastel, samosa berisi daging domba yang dicincang dan kemudian dicampurkan dengan bawang merah, daun bawang, kentang, dan kacang polong.
Uniknya sajian ini masih diburu di luar bulan puasa oleh para wisatawan di Pakistan, lo.
5. Dolma
Salah satu menu buka puasa yang unik di berbagai negara adalah dolma. Dolma menjadi menu buka puasa yang populer dari Armenia.
Penyajiannya juga sangat unik lo, Kids. Dolma ada yang berisi daging dan juga sayur.
Jika dolma berisi sayur maka akan disajikan dingin sementara jika berisi daging disajikan hangat.
Bahan baku pembuatan dolma adalah nasi yang kemudian dicampur dengan sayuran, daging, terong, bawang merah, dan putih.
Baca Juga: Resep Kolak Biji Salak Sederhana yang Mudah Dibuat untuk Buka Puasa
Kemudian digulung menggunakan daun anggur dan dikukus.
6. Kolak
Kolak menjadi menu buka puasa yang identik dengan Indonesia. Kolak bisa ditemukan di mana saja, lo.
Kiola merupakan hidangan berbahan dasar gula aren, daun pandan, dan santan.
Sementara jenisnya bermacam-macam, seperti kolah ubi, singkong, kolang-kaling, pisang, dan biji salak.
Manakah menu buka puasa favoritmu, Kids?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | klasika.kompas.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar