GridKids.id - Dalam kehidupan sehari-hari, masyarakat terlibat dalam interaksi sosial yang membuat mereka bisa berbaur dengan sesamanya.
Interaksi sosial merupakan sebuah hubungan timbal balik antara individu dengan individu atau kelompok, maupun kelompok dengan kelompok dalam sebuah masyarakat.
Interaksi yang terjadi dalam sebuah masyarakat biasanya menghasilkan pola-pola atau bentuk hubungan yang bisa mempererat dan atau mengubah kondisi suatu masyarakat.
Nah, kali ini kamu akan diajak untuk mempelajari salah satu bentuk interaksi sosial, yaitu interaksi disosiatif. Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini, Kids.
Interaksi Sosial Disosiatif
Bentuk interaksi ini adalah jenis interaksi yang mengarah ke perpecahan antara individu dengan sesamanya atau dengan kelompoknya.
Interaksi sosial disosiatif terbagi menjadi beberapa jenis, di antaranya:
1. Persaingan (Kompetisi)
Persaingan adalah suatu proses sosial di mana individu atau kelompok manusia yang saling bersaing mencari keuntungan lewat bidang-bidang tertentu tanpa menggunakan ancaman kekerasan.
Baca Juga: Pengertian Tindakan dan Interaksi Sosial serta Ciri-Ciri, Sosiologi Kelas 10 SMA
Contohnya kompetisi olahraga yang diselenggarakan dan diikuti oleh banyak negara di dunia.
2. Kontravensi
Kontravensi adalah perasaan enggak suka yang disembunyikan atau bisa kamu pahami sebagai perasaan iri yang dirasakan oleh individu atau kelompok dalam masyarakat.
Ketika ada orang yang terlibat kontravensi, biasanya mereka akan lebih suka menyimpan pendapat atau pandangannya dalam hati saja.
3. Pertentangan (Konflik)
Konflik merupakan proses sosial yang dilakukan individu atau kelompok dalam mencapai tujuannya disertai dengan paksaan atau kekerasan.
Konflik bisa terjadi disebabkan karena adanya perbedaan antarindividu, kebudayaan, kepentingan, hingga terjadinya perubahan sosial.
Itulah uraian tentang pengertian interaksi sosial disosiatif dan jenis-jenisnya.
Ketiganya merupakan bentuk interaksi yang mengarah pada perpecahan dan menyebabkan merenggangnya solidaritas dalam masyarakat.
Pertanyaan: |
Apa yang dimaksud dengan interaksi sosial disosiatif? |
Petunjuk, cek lagi page 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar