GridKids.id - Air kolam yang enggak dibersihkan akan keruh dan bikin enggak enak dipandang.
Padahal kolam yang dibuat di rumah berfungsi untuk memperindah.
Tahu enggak? Beberapa tanaman memiliki fungsi lebih yaitu bisa menjernihkan air kolam, lo.
Oleh karena itu enggak jarang ada kolam yang ditumbuhi beberapa tanaman, seperti teratai.
Tanaman yang bisa menjernihkan kolam enggak hanya teratai saja.
Berikut ini beberapa tanaman yang bisa membersihkan dan menjernihkan air kolam.
Yuk, simak informasi di bawah ini mengenai tanaman yang bisa menjernihkan air kolam di rumah!
1. Antanan
Tanaman yang bisa hidup di dua media, air dan darat adalah antanan.
Baca Juga: 4 Tanaman Ini Bantu Udara di Kamar Tidur Bersih dan Meningkatkan Suasana Hati, Apa Saja?
Antanan bisa menghasillakan oksigen sekaligus membersihkan dan menjernihkan air kolam, Kids.
2. Apu-Apu
Salah satu tanaman kolam yang bisa menjernihkan air adalah apu-apu.
Tanaman ini memiliki daun berwarna hijau yang dtimbuhi bulu-bulu halus di permukaannya.
Tanaman ini berkembang biak secara generatif melalui biji. Sementara secara vegetatif melalui stolon.
Nah, apu-apu bisa menjernihkan air kolam karena bisa menyerap logam berat dan limbah bahan radioaktif yang ada di air, lo.
3. Ganggang Rantai
Ganggang rantai atau egeria bisa hidup di air dengan membentuk semak.
Biasanya ikan-ikan akan berteduh dan bersembunyi di tanaman ini, lo.
Baca Juga: Mampu Menyerap Udara Panas, Letakkan 5 Tanaman Ini dalam Ruangan Sebagai Penyejuk Alami
Diketahui tanaman ganggang rantai bisa meningkatkan kadar oksigen atau oksigenasi.
4. Teratai
Teratai dikenal sebagai tanaman air yang sering menghiasi kolam.
Teratai memiliki bentuk daun yang lebar sehingga sering digunakan ikan untuk berteduh.
Di samping itu, teratai juga bisa mengurangi populasi alga dalam kolam, lo.
Ini dikarenakan, ikan akan terancam kekurangan oksigen karena populasi alga di dalam kolam.
5. Sirih Gading
Sirih gading juga termasuk dalam tanaman yang bisa menjernihkan air kolam.
Selain membersihkan, sirih gading juga bisa meningkatkan kadar oksigen dalam air.
Baca Juga: Tak Hanya Indah, Ini 6 Tanaman Hias yang Mampu Udara Kotor di Dapur dan Menyegarkan Ruangan
Tanaman ini berbentuk daun yang menyerupai tanaman sirih namun memiliki akar gantung sehingga bisa merambat di batang pohon, Kids.
Nah, itulah informasi mengenai tanaman yang bisa membersihkan dan menjernihkan air kolam di rumah.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar