GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang suka keramas?
Keramas merupakan hal wajib yang dilakukan untuk membersihkan rambut dari debu maupun minyak di kepala.
Namun tahukah kamu bahwa sebagian orang masih saja melakukan kesalahan saat keramas.
Meski sering dilakukan, kesalahan yang dilakukan ini bisa berakibat pada rusaknya rambut kita.
Setiap bangun tidur, kita akan dihadapkan dengan rambut kusut padahal sudah keramas pada malam sebelum tidur.
Hal ini terjadi bukan karena pola tidur kita tetapi karena kesalahan saat mencuci rambut.
Membilas rambut yang kurang bersih dapat membuat sisa sampo dan minyak belum terangkat penuh yang bisa menyumbat pori-pori.
Maka dari itu, ada baiknya jika kamu mengetahui apa saja kesalahan saat keramas seperti berikut ini!
Kesalahan saat Keramas
Baca Juga: Bukannya Baik, Keramas Setiap Hari Justru Sebabkan 5 Masalah Rambut Ini
1. Menggunakan sampo terlalu banyak
Siapa yang suka menggunakan sampo terlalu banyak saat keramas?
Hal ini ternyata merupakan salah satu kesalahan saat keramas, lo.
Jangan mencuci rambut setiap hari dan cukup dua hingga tiga kali dalam seminggu saja.
Kebiasaan menggunakan sampo dua kali saat keramas juga enggak efektif untuk rambut.
Bahkan, satu kali saja sudah cukup untuk membersihkan kulit kepala kita.
Penggunaan sampo yang berlebihan apalagi yang menggunakan bahan SLS dan formaldehyde dapat mengupas kulit kepala yang menyebabkan rambut menjadi kering.
2. Menyisir rambut saat keramas
Rambut menjadi sangat lemah dalam kondisi basah. Menyisir rambut saat mandi atau sesudahnya akan merusak rambut kita.
Baca Juga: Cara Mudah Memanjangkan Rambut dengan Mudah, Enggak Perlu Sampo Mahal
Pastikan menyisir rambut sebelum mandi karena jika kamu menyisirnya saat keramas, rambut akan mudah rontok.
Jika perlu menyisirnya saat mandi, pastikan menggunakan sisir bergigi lebar agar rambut enggak mudah patah.
3. Enggak menggunakan kondisioner
Sampo berfungsi untuk membersihkan kulit kepala secara mendalam, sedangkan kondisioner akan membuat rambut jadi lebih nyaman dan terjaga kelembapannya.
Pemakaian kondisioner akan mengurangi rambut kusut dan kering.
4. Cucilah rambut bukan di kulit kepala
Cucilah rambut dan bukan kulit kepala. Hal ini menjadi bagian terpenting saat keramas.
Ujung rambut membutuhkan kondisioner, sedangkan kulit kepala hanya perlu dipakaikan sampo.
Pastikan juga untuk menggosok kulit kepala dengan ujung jari dan bukan memakai kuku.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Keramas Setiap Hari Bisa Menganggu Kesehatan Rambut
5. Memakai sampo ke tempat yang sama
Cobalah untuk mengganti area kepala di mana kamu mulai mencuci rambut.
Jika kamu selalu memakai sampo di titik yang sama di kulit kepala, rambut akan berubah jadi berantakan.
Nah, itulah beberapa kesalahan saat keramas yang kerap dilakukan, salah satunya menggunakan sampo terlalu banyak.
Baca Juga: Bikin Pertumbuhan Rambut Enggak Optimal, Inilah yang Terjadi Jika Keramas Menggunakan Sabun Mandi
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar