GridKids.id - Kids, informasi baru apa saja yang kamu peroleh dalam teks 'Seni Gerabah di Indonesia'?
Pada artikel ini kita akan mencari tahu informasi baru dari teks 'Seni Gerabah di Indonesia'.
Materi ini berdasarkan buku tematik kelas 4 SD tema 7.
Dalam Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, terdapat teks 'Seni Gerabah di Indonesia'.
Setelah membaca teks tersebut, terdapat perintah untuk menuliskan informasi baru dalam teks 'Seni Gerabah di Indonesia'.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gerabah adalah alat-alat dapur (untuk memasak dan sebagainya) yang dibuat dari tanah liat yang kemudian dibakar.
Contoh gerabah adalah belanga dan kendi.
Mulanya, gerabah dibuat untuk memenuhi kebutuhan peralatan dapur.
Namun, dalam perkembangannya gerabah juga menghasilkan macam benda.
Baca Juga: Kata Sulit dan Pokok Pikiran dalam teks 'Suku Bangsa di Indonesia', Materi Kelas 4 SD Tema 7
Untuk mengetahui informasi baru dari teks 'Seni Gerabah di Indonesia', simak informasi di bawah ini, ya.
Informasi Baru dari Teks 'Seni Gerabah di Indonesia'
Setelah membaca teks tersebut kamu akan mendapatkan informasi baru, Kids.
Berikut ini merupakan informasi baru dari teks 'Seni Gerabah di Indonesia', yaitu:
1. Gerabah merupakan peralatan dapur yang digunakan untuk memasak dan sebagainya, seperti belanga dan kendi.
2. Tempat yang terkenal dengan pembuatan gerabah di Jawa berada di Kasongan, Yogyakarta sejak tahun 1970-an.
3. Dahulunya, para pengrajin gerabah di Kasongan hanya membuat cobek, kendi, dan anglo.
Namun, sejak tahun 1970-an mereka mulai membuat vas yang dilengkapi aneka hiasan.
4. Di kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, terdapat sebuah daerah yang terkenal dengan seni pembuatan gerabah, yakni di Banyumulek.
Baca Juga: Menjawab Pertanyaan dari Teks 'Karnaval Mini di Sintang', Materi Kelas 4 SD Tema 7
5. Seni kerajinan gerabah dari Banyumulek disebut dengan kendi maling.
6. Kendi atau wadah air memiliki lubang di bagian atas untuk mengisi air.
Namun, pada kendi maling mempunyai lubang untuk mengisi air pada bagian bawah.
7. Konon pada zaman dahulu, kendi maling dibuat untuk raja sebagai pengaman agar 'maling' yang berniat meracuni raja kebingungan mencari lubang pada kendil tersebut.
8. Masyarakat Pulau Ouw di Maluku Tengah juga membuat gerabah yang dinamakan sempeh.
9. Ditemukan tradisi pembuatan gerabah di pesisir utara Papua, di Kampung Abar.
10. Umumnya pembuatan kerajinan gerabah dilakukan wanita di Kampung Abar.
Sekarang sudah tahu, ya, informasi baru dari teks 'Seni Gerabah di Indonesia', materi kelas 4 SD tema 7.
Baca Juga: Naik Turunnya Nada pada Lagu 'Apuse', Materi Kelas 4 SD Tema 7
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar