Hal ini ditunjukkan dengan cara anak bungsu dalam menunjukkan perasaan sayang dan perhatiannya pada orang lain. Anak bungsu biasanya menunjukkan afeksinya secara terang-terangan.
6. Humoris
Karakternya yang periang dan ceria membuat sosok anak bungsu memiliki selera humor yang bagus.
Hal ini biasanya terlihat dari caranya bersosialisasi dengan lingkungannya.
Kepribadian ini terbentuk dari caranya menghadapi banyak hal dengan santai dan optimis, perlu diingat anak bungsu enggak terlalu banyak menghadapi tuntutan dari keluarga untuk menjadi sosok tertentu yang dirasa ideal.
7. Punya banyak teman
Karena cukup humoris dan mudah bergaul, anak bungsu biasanya pandai bersosialisasi dan enggak menemukan kesulitan ketika mencari teman atau relasi.
Baca Juga: Selalu Diandalkan, Ketahui 7 Fakta tentang Karakter Anak Pertama
Mereka punya kepribadian menyenangkan yang disukai oleh orang-orang yang mengenalnya.
Itulah uraian tentang tujuh karakter anak bungsu, anggota termuda dalam sebuah keluarga.
Sebagai anggota keluarga termuda, anak bungsu menerima semua perhatian dan melihat banyak sosok yang menjadi panduan contohnya untuk menjalani banyak hal dalam hidup.
Anak bungsu dicap manja meskipun sebenarnya mereka belajar banyak dari afeksi yang diterimanya dari semua anggota keluarga.
Seperti belajar membagikan lebih banyak kasih sayang pada orang-orang yang ada di dekatnya.
Baca Juga: Seberapa Berpengaruh Kesehatan Mental terhadap Pembentukan Karakter Anak di Masa Depan?
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar