GridKids.id - Apa yang dimaksud dengan lingkungan hidup?
Pada artikel ini kita akan mencari tahu mengenai pengertian, unsur, dan contohnya, serta fungsi lingkungan hidup.
Segala sesuatu yang berada di sekitar manusia disebut dengan lingkungan. Nah, segala sesuatu yang berada di lingkungan saling memengaruhi lo, Kids.
Misalnya, manusia dipengaruhi oleh tumbuhan-tumbuhan dan bentang alam yang berada di sekitarnya.
Lingkungan hidup merupakan daerah atau wilayah yang berada di sekitar manusia dengan komponen yang ada di dalamnya.
Nah, komponen tersebut meliputi komponen hidup dan komponen enggak hidup yang dapat menopang kebutuhan manusia.
Yuk, simak informasi berikut ini mengenai pengertian, unsur-unsur, dan contoh lingkungan hidup!
Baca Juga: Peran Penting Tumbuhan bagi Kelangsungan Hidup Manusia dan Penjelasannya
Pengertian, Unsur dan Contohnya, serta Fungsi Lingkungan Hidup
Menurut UU No. 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup dalam Kompas.com, lingkungan hidup merupakan kesatuan ruang dengan semua benda dan kesatuan makhluk hidup.
Bahkan termasuk ada manusia dan perilaku yang memengaruhi kelangsungan hidup, kesejahteraan manusia, dan makhluk hidup lainnya, Kids.
Nah, di bawah ini merupakan unsur-unsur dan contohnya dari lingkungan hidup, yaitu:
Source | : | Kompas.com,Adjar.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar