Ide Kegiatan untuk Merayakan Malam Tahun Baru 2022
Di bawah ini merupakan beberapa ide kegiatan untuk merayakan malam tahun baru 2022, yaitu:
1. Menonton Film
Salah satu ide kegiatan untuk merayakan malam tahun baru 2022 adalah menonton film bersama keluarga, Kids.
Kamu dapat memilih film-film seru dengan genre keluarga. Sehingga dapat ditonton oleh semua anggota keluaraga.
Jangan lupa menyiapkan camilan lezat dan menata tempat menonton dengan rapi agar nyaman.
2. Bermain Game
Bermain game dengan sodara atau anggota keluarga merupakan salah satu ide merayakan malam tahun baru 2022. Kamu dapat bermain game online maupun offline di rumah, Kids.
Baca Juga: Anti Gabut, Wajib Coba 6 Rekomendasi Kegiatan di Rumah Selama Liburan
Rekomendasi game offline seru yang dapat dimainkan bersama-sama misalnya main truth or dare, ular tangga, dan uno stacko.
Pesta kembang api adalah salah satu kegiatan identik dengan merayakan malam tahun 2022. Kamu dapat berpesta kembang api di rumah.
Pesta kembang api dapat dilakukan di teras atau halaman rumah untuk menyambut tahun baru 2022.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar