GridKids.id - Kids, tentunya udah enggak asing lagi dengan kenampakan alam air terjun. Pada artikel ini kita akan membahas mengenai air terjun terbesar di dunia.
Air terjun ada yang terbentuk secara alami dan ada pula yang sengaja dibuat oleh manusia.
Pengertian air terjun adalah formasi aliran air yang jatuh dari ketinggian tertentu.
Air terjun juga diartikan sebagai badan air atau sungai yang jatuh dari tebing berbatu menuju ke kolam terjun yang ada di bawahnya.
Proses terbentuknya air terjun enggak terlepas dari proses geologis yang bersangkutan dengan batuan dan juga sungai yang mengalir.
Nah, berikut ini merupakan air terjun terbesar di dunia yang terbentuk secara alami. Apa saja, ya?
Air Terjun Terbesar di Dunia yang Terbentuk Secara Alami
Di bawah ini merupakan beberapa air terjun terbesar di dunia, yaitu:
1. Air Terjun Iguazu
Salah satu air terjun terbesar di dunia adalah air terjun Iguazu. Disaksikan dari sisi Brazil air terjun ini semakin indah.
Air terjun Iguazu berada di perbatasan Brazil dan Argentina. Di samping itu terdapat hutan hujan di sekitar air terjun Iguazu yang menambah daya tarik.
Bahkan air terjun ini merupakan satu-satunya ayang dapat menandingi air terjun Victoria.
2. Air Terjun Niagara
Air terjuan Niagara termasuk air terjun terbesar dan terkenal di dunia, lo. Air terjun Niagara terletak di perbatasan negara bagian Amerika Serikat dan provinsi Ontario Kanada.
Bahkan setiap tahunnya jutaan orang dapat untuk melihat keajaiban air terjun ini, Kids.
Baca Juga: Fakta Air Terjun Tertinggi di Dunia yang Enggak Bisa Dikunjungi Siapapun, Mengapa Begitu?
Air terjun ini terdiri dari air terjun Horseshoe, air terjun Bridal Veil, dan air terjun Amerika.
3. Air Terjun Victoria
Salah satu air terjun terbesar di dunia adalah air terjun Victoria yang berada di perbatasan antara Zimbabwe dan Zambia.
Air terjun ini sepanjang 1.708 meter dan memiliki ketinggian hingga 108 meter. Sehingga menjadikan air terjun ini menjadi air terjuan terbesar dan mempersona, Kids.
4. Air Terjun Kaieteur
Air terjuan Kaieteur memiliki ketinggian mencapai 226 meter sehingga termasuk air terjun terbesar di dunia.
Bahkan ketinggiannya empat kali lebih tinggi dari air terjun Niagara, lo. Air terjun Kaieteur menjadi ar terjun paling populer di Guyana.
5. Air Terjun Angel
Air terjun Angel merupakan salah satu air terjun terbesar di dunia yang memiliki ketinggian 807 meter.
Air terjun Angel berada di Venezuela. Tepatnya berlokasi di Taman Nasional Canaima yang cukup terpencil sehingga sulut dikunjungi.
Nah, demikianlah informasi air terjun alami terbesar di dunia.
Baca Juga: 4 Air Terjun dengan Panorama Menakjubkan di Dunia, Ada yang Memiliki Fenomena Pelangi Bundar
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar