GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang senang ketika hujan turun di luar rumah, nih?
Biasanya orang-orang penyuka hujan akan senang memerhatikan ketika hujan turun dari langit.
Namun, pernahkah kamu memerhatikan seperti apa bentuk bulir-bulir air hujan yang turun membasahi bumi?
Tetesan air hujan ternyata berbentuk bulat seperti bola, lo. Hal itu disebabkan karena adanya tegangan permukaan air yang terbentuk di awan, membentuk ikatan hidrogen yang lemah antar molekul-molekul pembentuknya.
Baca Juga: 4 Jenis Hujan Berdasarkan Proses Terjadinya, IPS Kelas VII SMP
Dilansir dari Kompas.com, tegangan permukaan air ini seperti kulit yang melapisi molekul air lalu saling menempel dan membentuk bola.
Lalu, seperti apa sih penjelasan tentang bentuk bulir air hujan sebenarnya? Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini!
Perubahan Bentuk Bulir Air Hujan
Tetesan air hujan baik dalam rintik yang besar atau kecil, awalnya berbentuk seperti bola tapi setelah mulai jatuh ke Bumi, tetesannya berubah bentuk karena adanya aliran udara di bagian bawahnya.
Dilansir dari Kompas.com, bulir-bulir air hujan yang berukuran kecil dengan jari-jari kurang dari satu milimeter akan tetap bentuknya seperti bola.
Semakin besar jari-jari dari bulir hujan akan aliran udara yang menekannya akan menyebabkan perubahan bentuk bulir-bulir air hujan.
Aliran udara akan menekan tetesan air hujan dari bawah, akan merubah bulir air hujan menjadi cembung di bagian atas dan datar di bagian bawah.
Baca Juga: Bagaimana Proses dan Terjadinya Hujan? Ini Dia Penjelasannya
Tekanan udara akan semakin membesar bersamaan dengan jatuhnya air hujan ke tanah atau bumi, kondisi ini akan menyebabkan tetesan hujan yang besar terpecah menjadi tetes-tetes yang berukuran lebih kecil.
Tetesan air hujan yang berukuran kecil inilah akan membentuk menjadi bola.
Hal ini disebabkan karena luas permukaan yang kecil akan menurunkan tekanan udara dan tekanan tetesan air hujan lebih besar dari tekanan udara yang ada di bawahnya.
Baca Juga: Kenapa Banyak Orang yang Suka Mencium Bau Hujan? Begini Penjelasan Ilmiahnya
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar