GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu penulisan jumlah angka besar dalam bahasa Inggris?
Dalam kehidupan sehari-hari, kita pasti sudah enggak asing lagi dengan yang namanya angka, bukan?
Artikel ini akan membahas mengenai penulisan jumlah angka besar dalam bahasa Inggris beserta dengan penjelasannya.
Baca Juga: Pengucapan Kata Depan & Kata Ganti dalam Bahasa Inggris serta Artinya
Digit atau angka merupakan sebuah simbol digunakan pada bilangan untuk menggambarkan nomor pada notasi posisional di sistem bilangan.
Penulisan angka dalam bahasa Inggris perlu diketahui untuk mengasah wawasan dan kemampuan grammar kamu.
Lalu, bagaimana penulisan jumlah angka besar dalam bahasa Inggris? Simak ulasannya, yuk!
Penulisan Jumlah Angka Besar dalam Bahasa Inggris
1. Penulisan angka ratusan
100 dalam huruf bisa ditulis sebagai “one hundred" atau “a hundred”.
Dalam British English, ejaan 100-999 menggunakan "and" di antara bilangan ratusan dan puluhan atau satuan.
- 302: thirty hundred and two / thirty hundred two (American English).
- 545: five hundred and fourty-five / five hundred fourty-five (American English).
2. Penulisan angka ribuan
Dalam bahasa Inggris, 1000 dalam huruf menjadi "a thousand" atau "one thousand"
British English:
- 9,876: nine thousand, eight hundred and seventy-six
- 5,432: five thousand, four hundred and thirty-two
American English:
- 9,876: ninety-eight hundred, seventy-six
- 5,432: fifty-four hundred, thirty-two
Baca Juga: Kosa Kata Keterangan (Adverbs) dalam Bahasa Inggris serta Artinya
Penulisan Jumlah Angka Besar dalam Bahasa Inggris
2. Penulisan angka jutaan
- 1,000,000: one million atau a million (satu juta)
- 1,000,000,000: one billion atau a billion (satu milyar)
- 1,000,000,000,000: one trillion atau a trillion (satu triliun)
Contoh:
- 3,567,000: three million, five hundred and sixty-seven thousand
- 5,607,000,000: five billion, six hundred and seven million
Nah, itu dia, Kids, penulisan jumlah angka besar dalam bahasa Inggris beserta dengan penjelasannya.
Selamat belajar dan semoga bermanfaat!
Baca Juga: Istilah Gaul Bahasa Inggris dalam Kehidupan Sehari-Hari dan Artinya
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar