Karakteristik Bunga Petunia
Bunga ini enggak tumbuh terlalu tinggi, yaitu sekitar 16-30 cm, dengan sebagian bunga bermahkota tunggal dan sebagiannya lagi memiliki mahkota ganda dengan warna yang bervariasi mulai dari merah, putih, kuning pucat, biru, hingga ungu tua.
Petunia bisa mencapai tinggi lebih dari pada umumnya yaitu sekitar 40 cm dengan jumlah cabang yang lumayan banyak, namun cabang-cabangnya ini sangat lemah sehingga enggak bisa tumbuh tegak.
Daun-daun petunia ditumbuhi bulu-bulu yang sangat halus dan tumbuh secara berhadapan, dengan tangkai daun berukuran sekitar 5-10 cm dan lebarnya 4-6 cm.
Bunganya tumbuh di bagian ujung batangnya, dengan kelopak berwarna hijau kemerah-merahan, dan daun mahkota bunganya yang berbentuk seperti terompet berwarna ungu muda dan tabung bunga bagian dalamnya yang berwarna kuning.
Baca Juga: Makna dan Segudang Manfaat Baby Breath yang Sering Jadi Pelengkap Karangan Bunga
Petunia akan mekar serempak jika lingkungan tumbuhnya mendukung, seperti misalnya petunia membutuhkan sinar matahari yang banyak.
Itulah kenapa bunga ini akan mekar pada musim kemarau, senada dengan itu pada negara empat musim petunia juga akan mulai bermekaran di musim panas.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar