Profil dan Perjalanan Karier
Kak Nadya Arina Pramudita lahir pada 15 Oktober 1997 di Jakarta dan kini akan beranjak usia 24 tahun.
Kak Nadya merupakan seorang aktris, penyanyi, model sekaligus presenter kondang.
Ia juga merupakan lulusan dari SMA Negeri 6 Jakarta yang memulai kariernya pada 2014 lalu dengan membintangi FTV.
Nah, di tahun berikutnya Kak Nadya berkesempatan untuk berperan sebagai Wulan di sinetron Cantik-Cantik Magic (2015).
Di tahun yang sama juga Kak Nadya membintangi film Magic Hour sebagai Gweny yang merupakan film perdananya.
Melihat kemampuan beraktingnya itu, Kak Nadya terus mendapat tawaran di berbagai macam film layar lebar, sinetron hingga serial web.
Bahkan, di film A Perfect Fit (2021), Kak Nadya berkesempatan menjadi pemeran utamanya.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar