GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu daftar negara terkaya di dunia tahun 2021?
Dilansir dari majalah Global Finance, mereka baru saja merilis mana saja daftar negara paling kaya di dunia pada tahun 2021.
Para peneliti melakukan survei terhadap 194 negara di dunia melalui beberapa indikator.
Baca Juga: 2 Negara Bagian Amerika Serikat yang Terpisah dari Wilayah Daratan Utama
Indikator yang membuat suatu negara diberi julukan sebagai negara terkaya di dunia seperti salah satunya pendapatan per kapita para warganya.
Ada pula negara terkaya dapat dilihat dari daya beli masyarakat atau Purchasing Power Parity (PPP), hingga besarnya Pendapatan Domestik Bruto (PDB).
Lalu, apa saja daftar negara terkaya di dunia tahun 2021? Berikut ini ulasannya!
Baca Juga: Perbedaan Bilangan, Angka, dan Nomor dan Contohnya Masing-Masing
Negara Terkaya di Dunia Tahun 2021
Selama COVID-19, para peneliti juga menambah indikator lain, yakni negara-negara yang memiliki ketahanan ekonomi kuat meski diterpa pandemi.
Luksemburg menjadi negara terkaya di dunia pada 2021.
Negara yang berada di jantung Eropa ini mencetak GDP-PPP per kapita sebesar US$ 118,001 atau setara Rp 1,69 miliar (kurs Rp 14.320).
Menariknya, negara ini enggak terpengaruh oleh pandemi COVID-19.
Negara yang memiliki jumlah penduduk sebanyak 625 ribu jiwa itu mampu mengalokasikan kekayaannya untuk layanan kesehatan dan pendidikan.
Selain itu, Luksemburg juga mengaloksikannya untuk pembangunan infrastruktur yang lebih baik.
Baca Juga: Dikenal dengan Sebutan Timur Tengah, Ini Daftar Negara di Asia Barat
Daftar Negara Terkaya di Dunia Tahun 2021
Berikut daftar 10 negara terkaya di dunia 2021 versi majalah Global Finance:
1. Luksemburg (US$ 118,001)
2. Singapura (US$ 97,057)
3. Irlandia (US$ 94,392)
4. Qatar (US$ 93,508)
5. Swiss (US$ 72,874)
6. Norwegia (US$ 65,800)
7. Amerika Serikat (US$ 63,416)
8. Brunei Darussalam (US$ 62,371)
9. Hong Kong (US$ 59,520)
10. Denmark (US$ 58,932)
Baca Juga: 8 Daftar Negara di Kawasan di Asia Timur Raya yang Lengkap Disertai dengan Ibu Kotanya
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar