GridKids.id - Kids, apa kamu menyukai makanan pedas? Salah satu bahan untuk membuat makanan menjadi lebih pedas dengan menggunakan cabai.
Cabai menjadi bumbu dapur yang sering dicari banyak orang.
Terlebih banyak kuliner yang menyajikan makanan pedas dengan berbagai level, mulai level tak begitu pedas, hingga sangat pedas.
Makanya banyak orang yang mencari cabai untuk menambah kelezatan pada makanan, meski terkadang harganya melambung.
Untuk itu banyak orang yang menyetok cabai di rumah, jika sewaktu-waktu membutuhkannya.
Baca Juga: Bukan Air Putih, Ini 5 Minuman yang Paling Ampuh Redakan Rasa Pedas di Mulut
Namun kebiasaan menyetok cabai bisa berujung menjadi busuk jika enggak disimpan dengan benar.
Lalu bagaimana cara menyimpan cabai , yang benar, ya?
Cara Menyimpan Cabai Agar Tak Busuk Selama Berbulan-bulan
1. Cabut Tangkai Cabai
Sebelum disimpan, sebaiknya cabut dulu tangkai cabai.
Selain itu, pisahkan antara cabai yang kondisinya baik, agak lembek, dan yang sudah busuk.
Cabai sebaiknya disimpan sesuai kelompoknya. Jangan dicampur antara yang masih segar dengan yang sudah lembek atau menjelang busuk.
Baca Juga: Bukan Cuma Makanan Pedas, Ini Kebiasaan Buruk Penyebab Usus Buntu
Soalnya, hal itu bisa membuat cabai yang kondisinya baik dan masih segar menjadi cepat busuk, Kids.
O iya, cabai yang busuk sedikit di bagian ujung bisa diiris atau digunting.
2.Enggak Perlu Dicuci
Tanpa perlu dicuci terlebih dahulu, agar cabai awet dan tahan lama saat disimpan.
Untuk itu, cabai cukup dilap dengan menggunakan tisu kering.
Kamu cukup mencuci cabai saat ingin mengolahnya atau dimakan utuh, ya.
3. Cara Menyimpan Cabai Agar Awet
Setelah cabai siap disimpan, siapkan wadah yang bisa ditutup rapat.
Alasi wadah tersebut dengan tisu di bagian bawah dan sekeliling wadah bagian dalam.
Alas tisu di dalam wadah cabai ini nantinya sebaiknya diganti secara berkala saat sudah mulai basah supaya cabai tetap segar.
Tata cabai yang hendak disimpan di dalam wadah tersebut, tapi jangan sampai terlalu penuh.
Tujuannya supaya cabai enggak saling tergencet dan menjadi bonyok bahkan rusak saat disimpan.
Letakkan satu siung bawang putih yang sudah dikupas di atas cabai yang sudah disusun tersebut.
Bawang putih bersifat antibakteri, Kids. Dengan begitu cabai yang disimpan enggak akan gampang busuk dan rasa pedasnya bakal tetap terjaga.
Baca Juga: Tips Menyimpan Bawang Agar Awet dan Enggak Cepat Bertunas atau Busuk
Langkah selanjutnya, tutup rapat wadah tersebut dan simpan di dalam lemari pendingin atau kulkas.
O iya, sebaiknya letakkan di rak kulkas bagian bawah, ya. Jangan dimasukkan di dalam pembeku atau freezer karena malah bisa bikin cabai jadi berair dan akhirnya mudah busuk.
Nah, itulah cara mudah menyimpan cabai agar enggak cepat busuk dan tetap awet.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar