GridKids.id - Kids, tahukah kamu sejarah peristiwa Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober?
Peristiwa ini merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah nasional Indonesia.
Pada buku tematik kelas 5 SD Tema 5 halaman 25, terdapat sebuah teks bacaan tentang sejarah peristiwa ini.
Sumpah pemuda dianggap sebagai penanda bahwa kesadaran untuk mewujudkan bangsa yang merdeka dari penjajahan sudah mulai tumbuh pada generasi pemuda kala itu.
Baca Juga: Soal dan Jawaban Belajar dari Rumah TVRI, Peringatan Sumpah Pemuda 28 Oktober 2020
Peristiwa ini juga menunjukkan bahwa para pemuda menyadari perbedaan yang dimiliki harus bisa disatukan demi tujuan bersama.
Larangan berkumpul dan berorganisasi oleh pemerintah Hindia-Belanda, mendorong para pemuda untuk berdatangan dari berbagai penjuru Indonesia ke Jakarta.
Pada 27-28 Oktober 1928, diselenggarakan Kongres Pemuda yang nantinya setiap tanggal 28 Oktober tiap tahunnya akan diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda.
Selanjutnya pada halaman 26, kamu diminta untuk menjawab pertanyaan tentang teks bacaan yang sudah kamu baca. Yuk, simak referensi jawabannya berikut ini.
Pertanyaan:
Nilai-nilai apa sajakah yang dapat kamu ambil dari Peristiwa Sumpah Pemuda?
Jawab:
1. Peristiwa Sumpah Pemuda mengajarkan bahwa perbedaan bisa menjadi kekuatan untuk mencapai tujuan bersama.
Tentu akan ada kendala dalam menyatukan suara maupun pendapat, namun kendala tersebut akan tetap bisa dilalui jika berpegang teguh pada tujuan bersama.
Baca Juga: Bagaimana Sikap yang Sesuai dengan Pancasila Sila ke-4 di Sekolah, Kelas 4 SD
Ketika itu para pemuda masih bersifat kedaerahan, memiliki sudut pandang dan cara berpikirnya masing-masing. Hal ini terbukti dalam kongres pemuda yang enggak lepas dari perbedaan pendapat.
Namun, jika mengingat bahwa keberadaan mereka semua berkumpul di tempat yang sama padahal berasal dari berbagai penjuru Indonesia, para pemuda akan berusaha untuk menekan sikap egois maupun mau menang sendiri.
2. Perkumpulan kongres pemuda menjadi contoh bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang suka bermusyawarah dalam mengambil keputusan bersama.
Kongres pemuda ini juga menghasilkan ikrar atau sumpah pemuda yang menyatukan segala perbedaan yang ada.
Para pemuda yang berkumpul dari berbagai daerah di Indonesia ini setuju untuk meyakini dan menjunjung tinggi 3 butir sumpah pemuda yaitu mengakui satu tanah tumpah darah Indonesia, satu bangsa yaitu bangsa Indonesia, dan satu bahasa yaitu bahasa Indonesia.
3. Momentum kongres pemuda juga menjadi sejarah yang penting karena pada momentum itulah lagu kebangsaan Indonesia yaitu Indonesia Raya ciptaan W.R. Supratman diperdengarkan.
Baca Juga: Mengenal Siapa Pencipta Lagu Indonesia Raya, Ini Sejarah Singkatnya
Lagu ini semakin meningkatkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa di kalangan para pemuda ini.
Semangat yang ditularkan melalui lagu Indonesia Raya, menjadi dorongan semangat untuk mewujudkan bangsa yang merdeka dan berdaulat.
Itulah nilai-nilai yang bisa kamu ambil dari peristiwa bersejarah sumpah pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 oktober.
Kamu juga boleh mencari sumber bacaan lainnya untuk menambah pemahamanmu tentang sejarah sumpah pemuda, ya, Kids!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id,Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar