GridKids.id - Manchester United akan bertandang ke markas Wolverhampton pada pekan ke-3 Premier League 2021/22, Minggu (29/8/2021), pukul 22.30 WIB.
Pertandingan ini akan diselenggarakan di Molineux Stadium ini bisa menjadi ajang debut bagi Raphael Varane, bek anyar United.
Jadon Sancho juga diprediksi akan turun sejak awal laga dan sekaligus dapat menjadi kesempatan bagi The Red Devils untuk menoreh poin penuh di laga nanti malam.
Man United mengawali musim dengan kemenangan telak 5-1 atas Leeds United di Old Trafford.
Baca Juga: Formasi Manchester United Bersama Cristiano Ronaldo, Calon Juara Premier League Musim Ini?
Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer mencetak kemenangan lewat hat-trick Bruno Fernandes dan torehan empat assist dari Paul Pogba.
Laga pekan ke-2, Man United hanya bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Southampton.
Memasuki pekan ke-3, Paul Pogba diprediksi akan menoreh kemenangan melihat kedalaman skuad tangguh yang mereka miliki.
Baca Juga: Apa Itu Bilangan Genap dan Ganjil? Ini Pengertian dan Perbedaannya
Prediksi Wolverhampton vs Manchester United
Dengan hasil seri melawan Southampton pekan lalu, Manchester United membuat rekor enggak terkalahkan dalam 27 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Man United sukses menyamai rekor 27 laga tandang enggak terkalahkan miliki Arsenal yang tercipta pada April 2003 dan September 2004 silam.
Jika menang atau imbang melawan Wolverhampton, maka Manchester United akan menorehkan rekor baru di liga Inggris.
Skuad The Red Devils akan mengantongi 28 laga tandang beruntun tanpa tersentuh oleh kekalahan.
Namun, bukan hanya hasil seri, Bruno Fernandes cs tentunya akan mengincar 3 poin di laga kontra Wolverhampton nanti malam.
Wolverhampton, yang ditangani pelatih baru Bruno Lage, melakoni dua laga awalnya di musim ini dengan kekalahan, 0-1 dari Leicester (tandang) dan Tottenham (kandang).
Peluang Man United meraih hasil maksimal di Molineux Stadium nanti pun dinilai cukup terbuka lebar.
Baca Juga: Profil Cristiano Ronaldo: Kisah Perjalanan CR7 Menjadi Pemain Terbaik Dunia
Prediksi Wolverhampton vs Manchester United
Wolverhampton (3-4-3): Jose Sa; Saiss, Coady, Kilman; Marcal, Moutinho, Neves, Hoever; Traore, Jimenez, Trincao.
Pelatih: Bruno Lage.
Info skuad: Jonny (cedera), Boly (cedera), Neto (cedera), Mosquera (cedera), Bueno (cedera).
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Maguire, Varane, Wan-Bissaka; van de Beek, Fred; Pogba, Fernandes, Sancho; Greenwood.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Rashford (cedera), Telles (cedera), McTominay (cedera)
Baca Juga: Usai Jalani Operasi Bahu, Marcus Rashford Mulai Jalani Latihan Bersama Skuad Man United
Wolverhampton selalu kalah dalam 5 laga terakhirnya di Premier League.
Man United menang 3 kali dalam 6 pertemuan terakhir itu (Menang: 3, Seri: 3, Kalah: 0)
3 kemenangan dari The Red Devils seluruhnya didapatkan dengan margin 1 gol.
Prediksi skor akhir: Wolverhampton 1-2 Manchester United.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Sky Sports |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar