GridKids.id - Hampir setiap hari kita menayakan sesuatu atau bertanya pada orang lain dalam kalimat tanya.
Yuk, latihan membuat contoh kalimat tanda tanya serta jawabannya menjadi sebuah percakapan.
Contoh kalimat penggunaan kalimat tanda tanya ini biasanya kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari.
Kalimat tanya adalah kalimat yang mengandung pertanyaan dan diharapkan pihak lain memberikan respon.
Sebelum itu, cari tahu ciri-ciri kalimat tanya, yuk!
Baca Juga: Contoh Teks Pertanyaan Wawancara untuk Pengrajin Wayang Kulit
Ciri-ciri kalimat tanya
- Terdapat tanda tanya pada ujung kalimat
- Mengandung kata tanya dengan unsur (5W+1 H)
- Kalimat membutuhkan jawaban
- Intonasi nada yang bertanya
- Jika tidak mengandung kata
Baca Juga: Pengertian dan Contoh Kalimat Utama dan Kalimat Penjelas dalam Bacaan
Contoh 1:
Kalimat tanya: Mengapa kamu pindah sekolah?
Jawaban: Karena ayahku akan pindah dinas ke luar kota sehingga aku dan keluarga pindah mengikuti ayah.
Contoh 2: Apa kamu punya fobia terhadap sesuatu?
Jawaban: Aku fobia ketinggian karena aku takut akan tinggi.
Contoh 3:
Kalimat tanya: Mengapa Indonesia memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika?
Jawaban: Karena wilayah Indonesia terdiri dari banyak pulau dan memiliki berbagai macam suku, ras dan agama, sehingga meskipun kita berbeda-beda tapi masyarakat Indonesia tetap satu.
Contoh 4:
Kalimat tanya: Mengapa hewan dan tumbuhan bisa punah?
Jawaban: Karena adanya perburuan liar dan hilangnya habitat asli hewan dan tumbuhan tersebut.
Contoh 5:
Kalimat tanya: Mengapa kucing suka mengeong?
Jawaban: Ada beberapa alasannya, salah satunya karena mengajak bermain, stres, menyapa kita dan merasa lapar.
Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Penerapan dan Contoh Pemenggalan Kata, Apa Saja?
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.M
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar