GridKids.id - Beberapa wilayah di Indonesia telah memasuki musim kemarau.
Namun, ada juga beberapa wilayah yang harus tetap hadapi hujan dengan insensitas sedang hingga berat.
Untuk itu, BMKG peringatkan beberapa wilayah di Indonesia yang akan alami cuaca ekstreme dan hujan lebat.
Sebenarnya 85 persen wilayah Indonesia telah memasuki musim kemarau pada akhir Agustus 2021.
Baca Juga: Fenomena Langit yang Seperti Terbelah di Pacitan Sempat Bikin Warga Heboh, Ini Penjelasan BMKG
Namun, beberapa wilayah ini masih mengalami musim hujan, antara lain:
- Sebagian Sumatra bagian tengah
- Kalimantan
- Sulawesi
- Maluku Utara
- Pulau Seram
- Papua Barat bagian timur
- Papua bagian utara
Bagi masyarakat wilayah Selatan Indonesia harus meningkatkan kewaspadaan atas kekeringan.
Namun bagi masyarakat di bagian Barat dan Utara, harus waspada akan curah hujan tinggi. Enggak hanya itu saja, bahkan cuaca berpontensi ekstrem.
Berdasarkan prakiraan peluang curah hujan ini status waspadanya, siaga hingga awas. Berikut daftar wilayah waspada curah hujan tinggi hingga ekstrem:
1. Kategori Awas
Papua Barat: Kaimana
Papua: Asmat, Boven Digoel, Mimika, Nduga, Pegunungan Bintang, Yahukimo
2. Kategori Siaga
Kalimantan Timur: Kutai Barat
Sulawesi Tengah: Tojo Una-Una
Papua Barat: Kaimana, Manokwari, Sorong, Sorong Selatan, Tambrauw, Teluk Bintuni)
Papua : Dogiyai, Nabire, Paniai, Puncak
3. Kategori Waspada
Kalimantan Barat: Kapuas Hulu, Melawi, Sentarum, Sintang
Kalimantan Tengah: Murung Raya
Kalimantan Timur: Malinau
Maluku : Maluku Tengah, Seram Bagian Barat
Sulawesi Barat : Majene, Mamuju, Mamuju Utara
Sulawesi Selatan : Luwu Utara
Sulawesi Tengah : Banggai, Buol, Donggala, Morowali, Toli-Toli
Papua Barat : Kota Sorong, Raja Ampat
Papua : Jayawijaya, Lanny Jaya, Mappi, Puncak Jaya
Baca Juga: Kenapa Hujan Selalu Turun saat Hari Raya Imlek? Ternyata Begini Penjelasan BMKG
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar