GridKids.id - Kids, kali ini kamu akan diajak untuk mempelajari tentang faktor yang memengaruhi pertumbuhan ayam.
Sebagai salah satu makhluk hidup, ayam memiliki ciri-ciri yaitu berkembang biak dan bertumbuh.
Ayam mengikuti perubahan bentuk dari telur hingga menjadi ayam dewasa, dan bertumbuh dengan diberi asupan makanan dan minuman.
Namun, ternyata ada faktor-faktor lain yang memengaruhi bagaimana seekor ayam bisa bertumbuh dengan baik.
Baca Juga: Hewan yang Memiliki Ciri-Ciri Seperti Ayam, Tema 1 Kelas 3 SD
Apa saja ya faktor-faktor tersebut?
Simak bersama yuk pemaparannya berikut ini.
Pertanyaan: Faktor apa saja yang memengaruhi pertumbuhan ayam?
Jawaban:
Ayam termasuk dalam kelompok Aves atau unggas.
Sebagian besar aves adalah binatang yang beradaptasi dengan kehidupan secara sempurna.
Ayam mengalami perubahan dari telur hingga menjadi ayam dewasa.
Awalnya ayam memulai fase telur yang dierami oleh induk ayam selama 21 hari.
Baca Juga: Faktor-Faktor yang Memengaruhi Pekembangan Ayam, Tema 1 Kelas 3 SD
Setelah menetas anak ayam bertumbuh menjadi ayam dewasa dengan memperoleh asupan makanan dan minuman yang cukup.
Faktor internal dan eksternal
Faktor yang memengaruhi pertumbuhan ayam terdiri dari faktor internal dan eksternal.
Faktor yang berasal dari ayam itu sendiri disebut dengan faktor internal yang meliputi gen dan hormon pada ayam.
Faktor eksternal yaitu faktor luar yang mendorong pertumbuhan ayam adalah asupan gizi pada makanan ayam, lingkungan, dan faktor penghambat seperti virus atau penyakit lainnya.
Pemberian makanan pada ayam harus mengandung zat nutrisi yang memiliki perbandingan tertentu seperti protein, asam amino lisin, dan energi metabolis.
Baca Juga: Berkat Harta Warisan, Anjing, Kucing, dan Ayam Ini Jadi Jutawan!
Itulah tadi beberapa hal yang bisa dijelaskan tentang faktor-faktor yang memengaruhi pertumbuhan ayam dari masih berbentuk telur hingga dewasa.
Semoga informasi ini bermanfaat untuk wawasanmu ya, Kids!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar