GridKids.id - Apakah kamu sering memakai kaus kaki, Kids?
Sebagain orang beranggapakan jika kaus kaki dipakai hanya untuk pelindung kaki.
Kaus kaki melindungi kaki dari cuaca dingin dan panas. Enggak hanya itu, kakus kaki juga sering digunakan untuk melindungi kaki supaya enggak lecet.
Baca Juga: Selain Digunakan sebagai Pelindung saat Memakai Sepatu, Kaus Kaki Juga Punya 4 Manfaat Kesehatan Ini
Jenis kain yang digunakan pada kaus kaki dapat menyerap keringat dari telapak kaki sehingga enggak bau.
Jika kamu perhatikan, bentuk kaus kaki sangat beragam. Hal tersebut enggak hanya untuk menambah variasi model lo, Kids.
Apa saja jenis-jenis kaus kaki dan kegunaannya?
Baca Juga: Belum Terlambat untuk Mulai Meletakkan Tanaman di Dalam Rumah, Ini Beragam Manfaatnya
Calf Length
Jenis kaus kaki model ini adalah kaus kaki yang sering dipakai para atlet. Kaus kaki model ini memiliki panjang sebatas betis dan tepat di bawah lutut.
Ini dipakai untuk mendapatkan perlindungan ekstra pada kaki.
Crew length
Kaus kaki model ini memiliki panjang di bawah betis. Biasanya kaus kaki ini dipakai untuk aktivitas di luar ruangan, contohnya naik gunung.
Baca Juga: Tips Mencuci Sneakers Berdasarkan Jenis Bahannya, Salah Satunya Menggunakan Soda Kue
Enggak hanya itu, kaus kaki ini juga bisa digunakan untuk melindingi kaki dari debu.
Knee length
Apakah kamu sering melihat orang luar negeri memakai kaus kaki yang panjang, Kids? Nah, kaus kaki ini disebut knee length.
Kaus kaki ini memiliki panjang hingga lutut. Banyak orang luar negeri yang memaki kaus kaki ini pada musim dingin untuk menjaga tubuh tetap hangat.
Slip-on paddings
Berbeda dengan jenis kaus kaki lainnya, jenis kaus kaki ini sering digunakan balerina. Biasanya berbahan tipis dan enggak menutupi punggung kaki.
Sehingga punggung kaki terbuka dan yang tertutup hanya bagian belakang kaki.
Quarter length
Kaus kaki ini memiliki fungi untung melindungi bagian belakang kaki supaya enggak lecet. Quaerter length memiliki panjang lebih tinggi sedikit dari mata kaki.
Baca Juga: Mudah Dilakukan di Rumah, Begini Cara Merawat Sepatu Kulit Supaya Enggak Berjamur
Kaus kaki ini biasanya dipakai dengan sepatu lari.
Ankle length
Kaus kaki ini memiliki panjang sampai mata kaki. Biasanya dipakai untuk berolahraga dengan menggunakan sneakers.
Itulah jenis-jenis kaus kaki dan kegunaannya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar