GridKids.id - Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 dari cabor bulu tangkis kategori tunggal putra.
Pebulu tangkis kelahiran Cimahi tersebut mampu menumbangkan perwakilan Denmark (Anders Antonsen) secara dramatis.
Anthony Ginting mengalahkan Antonsen melalui comeback di rubber game dan berakhir dengan skor, 21-18, 15-21, dan 21-18.
Baca Juga: Comeback is Real, Anthony Ginting Berhasil Melangkah ke Babak Semifinal Olimpiade Tokyo 2020
Memasuki babak semifinal, Ginting akan kembali berjuang demi Merah Putih dan menghadapi tunggal putra China di babak empat besar.
Anthony Ginting akan menghadapi Chen Long (China) untuk memperebutkan tiket ke partai final bulu tangkis tunggal putra Olimpiade Tokyo 2020.
Chen Long sendiri berhasil melaju ke empat besar usai mengalahkan Chou Tien-Chen (Taiwan) dengan kemenangan 21-14, 9-21, 21-14.
Baca Juga: Mengenal Teori Tujuan Negara dan Tujuan Negara Republik Indonesia
Anthony Ginting Vs Chen Long di Babak Semifinal Olimpiade Tokyo 2020
Sebelum melihat head to head Anthony Ginting Vs Chen Long, ini jadwal 4 besar alias semifinal Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (1/8) hari ini:
- Kevin Cordon (Guatemala) vs Viktor Axelsen (Denmark), 11.00 WIB
- Anthony Ginting (Indonesia) Vs Chen Long (China), 11.50 WIB
Baca Juga: Pertama dalam Sejarah: Ganda Putri Indonesia Tembus Final Olimpiade, Selamat untuk Greysia dan Apri
Melakoni duel yang akan berlangsung di semifinal Olimpiade Tokyo 2020 tersebut, Anthony Ginting memiliki rekor head to head bagus kontra Chen Long.
Anthony Ginting vs Chen Long total sudah bertemu sebanyak 12 kali di seluruh kompetisi bulu tangkis kategori tunggal putra.
Ginting mengantongi rekor dengan mengoleksi 8 kemenangan atas perwakilan ganda putra asal China tersebut.
Sedangkan, sisa 4 kemenangan sisanya jadi milik Chen Long.
Head to Head Anthony Ginting Vs Chen Long
5 Laga Terakhir Pertemuan Anthony Ginting Vs Chen Long:
1. Semifinal HSBC BWF World Tour Finals 2019
Anthony Ginting vs Chen Long: 21-15, 21-15 (Menang)
2. Penyisihan HSBC BWF World Tour Finals 2019
Anthony Ginting vs Chen Long: 21-12, 21-11 (Menang)
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020: Kalahkan Ahsan/Hendra di Semifinal, Pasangan Taiwan: Mereka Idola Kami
3. Semifinal YONEX French Open 2019
Anthony Ginting vs Chen Long: 19-21, 18-21 (Kalah)
4. Perempatfinal Singapore Open 2019
Anthony Ginting vs Chen Long: 21-8, 21-19 (Menang)
5. Perempatfinal PERODUA Malaysia Masters 2019
Anthony Ginting vs Chen Long: 11-21, 20-22 (Kalah)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | BWF Badminton |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar