Tahu dengan Siapa Berbicara
Wah, yang ini harus dijadikan perhatian, Kids.
Pasti rasanya enggak enak kalau kamu dihubungi sama seseorang yang enggak tahu dengan siapa mereka bicara secara tiba-tiba.
Jadi, pastikan kamu tahu, ya, siapa yang diajak bicara via pesan.
Baca Juga: Macam-Macam Alat Komunikasi yang Digunakan Zaman Dulu dan Fungsinya
Menyampaikan Maksud dan Tujuan dengan Jelas
Dalam berkirim pesan, juga harus jelas tujuanmu menghubungi orang tersebut.
Kecuali hubunganmu sangat dekat dan bisa bertukar cerita dengan bebas, maka enggak masalah.
Namun, jika kamu meminta waktu seseorang untuk berbalas pesan denganmu, beri tahu maksud dan tujuan jelas kamu menghubunginya, ya.
Hindari juga penggunaan bahasa kekinian yang kasar, karena tentu kamu juga enggak berkenan kalau ada orang yang bicara kasar denganmu.
Source | : | lifestyle.kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar