Waktu untuk Sembuh dari COVID-19
Jika seseorang terinfeksi COVID-19, maka akan menunjukkan gejalanya pada hari ke-2 hingga ke-14.
Jika kamu dalam keadaan yang cukup baik, biasanya akan sembuh dalam waktu 2 minggu.
Studi menunjukkan orang dengan gejala ringan akan sembuh dalam waktu 2 minggu.
Namun, enggak semua kasus sama, jika pasien memiliki penyakit yang lebih berat mungkin membutuhkan waktu yang lebih lama.
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia memberi tahu bahwa jika seseorang terkena COVID-19, harus menjalani isolasi selama 10 hari sejak timbul gejala.
Namun kamu juga bisa berkonsultasi dengan dokter atau puskesmas terdekat mengenai berapa lama pasien harus mengisolasi diri.
Dilansir dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC), terdapat beberapa pedoman yang sejalan dengan rekomendasi Kemenkes RI di atas.
Baca Juga: Proses Vaksinasi COVID-19 untuk Anak Sudah Dimulai, Pulau Jawa Jadi Prioritas Pertama
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar