GridKids.id - Mengonsumsi buah setiap hari akan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan.
Meski begitu, seringkali kita malas dan sulit mengupas kulit. Salah satunya buah nanas.
Buah nanas adalah salah satu buah yang bisa dikonsumsi sendiri dan dibuat rujak atau dibuat olahan seperti selai.
Baca Juga: Rahasia Cara Membuat Selai Nanas yang Lembut, Persiapan Bikin Nastar untuk Lebaran
Nanas memilik banyak vitamin yang baik untuk tubuh. Kandungan vitamin C bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Kalau cara pengupasannya salah, kadang buah nanas memberikan efek gatal pada lidah.
Rasa gatal yang ditimbulkan dari buah nanas berasal dari kandungan asam oksalatnya.
Cara memotong nanas yang benar
1. Potong bagian atas dan bawah terlebih dahulu
Tekstur buah nanas enggak seperti buah pada umumnya. Nanas memiliki kulit yang sedikit tebal dan daun yang meruncing.
Kamu bisa memotong dan buang bagian atas atau mahkotanya. Selanjutnya kamu bisa membuang bagian bawahnya sehingga permukaan atas dan bawah menjadi datar.
Usap-usapkan potongan bagian atas dan bawah buah nanas tadi untuk menghilangkan getahnya.
Baca Juga: Jangan Salah Memilih Nanas untuk Isian Nastar, Ini Cara Agar Isian Nastar Sedap
2. Buang kulit nanas dengan cara mengirisnya
Buang kulit nanas dengan memotong dari atas ke bawah. Lakukan hingga kulit nanas terbuang sepenuhnya.
Pastikan memotong kulitnya setipis mungkin. Soalnya, bagian termanis dari buah nanas ada di bagian daging terluarnya.
3. Balurkan garam ke nanas yang telah dikupas
Kamu bisa membalurkan garam ke seluruh bagian buah nanas dan tunggu kurang lebih 5 menit. Jika sudah, kamu bisa membersihkan di bawah air mengalir.
4. Buang bintik mata nanas dengan mengikuti polanya
Bintik pada buah nanas memiliki pola berjajar secara diagonal. Kamu bisa membuangnya dengan cara memotong mengikuti alur buah nanas.
Potong dengan cata memebentuk huruf V untuk membuang mata nanas.
Dengan cara ini, enggak membuat daging nanas terbuang banyak. Kalau kamu membuangnya dengan cara mencongkel ternyata akan memakan waktu yang lama.
5. Buang bagian tengah nanas
Ternyata bagian tengah nanas memiliki tekstur yang keras dan sulit dimakan.
Berbeda dengan daging bagian luar, bagian dalam nanas juga memiliki rasa cenderung hambar dan enggak bagian luarnya.
Selamat mencoba, Kids!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar