GridKids.id - Siapa, sih, yang enggak kenal dengan Kak Raisa Andriana atau Raisa yang merupakan penyanyi solo kondang di Tanah Air?
Pelantun lagu Could It Be ini jadi salah satu penyanyi yang banyak diidolakan oleh semua kalangan.
Bertalenta di bidang musik, Kak Raisa juga beberapa kali membintangi film layar lebar.
Dikenal multitalenta, siapa sangka kalau Kak Raisa dulunya enggak tertarik untuk berkiprah di industri hiburan hingga merasa kurang percaya diri.
Hal itu diungkapkan oleh Kak Raisa di kanal Youtube VINDES, (22/6/21).
Bukan seperti anak-anak lainnya yang ingin menjadi dokter atau guru, Kak Raisa justru mengaku ingin jadi seorang detektif dan kasir.
Baca Juga: Cara Mengelola Sumber Daya Alam dengan Prinsip Ekoefisiensi
Ingin Jadi Kasir dan Detektif
Hal ini membuat banyak warganet heboh atas pernyataannya itu.
"Gue tuh pengin jadi kasir, tahu enggak," kata Kak Raisa sambil tertawa.
"Gue pengin jadi kasir sama pingin jadi detektif, itu adalah cita-cita gue waktu masih kecil," lanjut Kak Raisa.
Menurut Kak Raisa, alasannya ingin menjadi kasir karena terlihat keren menghitung pembelian para pelanggannya.
"Enggak tahu. Masih kecil, kasir tuh keren enggak, sih?" ucap Kak Raisa.
Selain itu, Kak Raisa juga mengungkap alasannya mengapa ingin menjadi seorang detektif.
"Tapi gue kayak merasa dari dulu tuh gue emang ada jiwa-jiwa jagi menginvestigasi," ungkap Kak Raisa.
Mengaku Enggak Percaya Sama Diri Sendiri
Seperti yang kita tahu bahwa Kak Raisa kini menjadi salah satu penyanyi solo Tanah Air yang sangat ternama dan terkenal.
Memiliki banyak karya-karya yang luar biasa, hampir semua lagu ciptaan Kak Raisa menjadi hits dan populer.
Namun siapa sangka, di balik itu ternyata Kak Raisa mengaku enggak percaya diri.
Baca Juga: Sukses Jadi Penyanyi Solo Ternama, Siapa Sangka Raisa Ternyata Dulunya Eks Vokalis di Band Ini
Hal itu ia rasakan ketika ada sebuah kontes acara musik di sekolahnya.
"Enggak, sih, kayaknya gue terlalu enggak pedean deh," kata Kak Raisa.
"Gue tuh cuma pede kalau gue lagi nyanyi, manggung. Itu gue pede, karena gue tahu oh ini gue bagusnya di sini, gue emang mendalaminya di sini," lanjut Kak Raisa.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar