GridKids.id - Enggak bisa dipungkiri, kini telah banyak para public figure yang kini terpapar COVID-19.
Salah satunya adalah anak dari Kak Zaskia Adya Mecca yaitu Kana Syabilla dan Kala Madali.
Kedua anak Kak Zaskia itu telah terpapar COVID-19 dan diketahui lewat unggahan Instagram-nya.
Baca Juga: Lama Enggak Terlihat di Layar Kaca, Haykal Kamil Umumkan Positif COVID-19, Ini Gejala yang Dirasakan
Kak Zaskia jelaskan kronologi yang dialami kedua anaknya itu yang sempat mengalami demam.
"Sampai Jogja Kamis malam, kami semua sehat wal afiat, di perjalanan supir bus sudah di swab negatif, 2x rest area hanya untuk ke toilet dan 1x shalat," tulis Kak Zaskia.
"Abi, Bia ke mamahke (tapi sampai rumah mandi dan ganti baju) baru ketemu anak. Jadi ku putuskan Swab antigen, dia positif langsung serumah di swab, keluarlah hasil positif lain di Kala, Syifa dan Mba Ina," lanjut Kak Zaskia.
Baca Juga: Apakah Benar Warna Merah dan Kuning Membuat Kita Merasa Lapar?
Menangis Diam-diam Setelah Tahu Kedua Anaknya Positif COVID-19
Setelah itu, ia juga mengatakan bahwa ke-4 orang tersebut positif setelah tes PCR.
"Kami lanjut PCR, dan 4 orang tsb tetap positif, alhamdulillah yang lain negatif (Kaba, Bhre, Kama) gak ku cek karena masih kecil banget dan kondisi sehat semua karena emang selalu pisah tidur sama kakak perempuannya," sambung Kak Zaskia.
Kak Zaskia sebagai orang tua mengaku syok hingga menangis diam-diam setelah mendapatkan kabar tersebut.
Baca Juga: Alami Lonjakan Kasus COVID-19, 29 Daerah di Indonesia Ini Masuk Zona Merah
"Syok? Banget. Anak sakit dikit aja kita sedih, ini virus yang paling kita takutin. Hari pertama tau ku nguatin diri," tulis Kak Zaskia.
"Ngumpet-ngumpet nangis sesekali gapapa lah yaa biar lega, ngatur situasi rumah dan lain-lainnya," sambungnya.
Isolasi Mandiri di Rumah dan Komunikasi Lewat Jendela
Kedua anak Kak Zaskia melakukan isolasi mandiri di rumah karena mengingat gejalanya yang masih ringan.
"Bermodalkan obat, vitamin, klinis aman dan kondisi rumah layak untuk isolasi mandiri, semua ku bawa pulang. Bismillah perjalanan sepuluh hari isolasi di mulai," tulis Kak Zaskia.
Selain itu, Kak Zaskia juga melakukan komunikasi dengan kedua anaknya lewat jendela kamar.
"Dari jendela kamar kita saling komunikasi. Teras belakang dan dapur juga meja makan belakang jadi wilayah pasien," tulis Kak Zaskia.
"Bangunan rumah depan, teras juga pendopo dan lantai dua wilayah yang sehat dan negatif," lanjutnya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar