GridKids.id - Menjaga kesehatan jantung sangat penting untuk dilakukan.
Jantung adalah salah satu organ vital yang punya peranan penting untuk tubuh. Oleh karena itu, kita harus selalu menjaganya.
Salah satu caranya adalah dengan menghindari berbagai makanan yang punya dampak buruk untuk jantung.
Baca Juga: Ingin Jantung Tetap Sehat? Hindari 5 Kebiasaan Ini, No 2 Sering Dilakukan Banyak Orang
Yap! Ada beberapa jenis makanan yang ternyata enggak baik untuk jantung, nih.
Sayangnya, makanan-makanan tersebut sering kita konsumsi tanpa menyadarinya.
Wah, apa saja makanan yang enggak baik untuk kesehatan jantung ini, ya?
Baca Juga: Perbedaan Bilangan, Angka, dan Nomor dan Contohnya Masing-Masing
Nasi putih, Roti, dan Pasta
Nasi putih, roti, dan pasta merupakan sumber karbohidrat yang enggak selalu baik untuk keshatan jantung.
Jenis makanan ini mengandung gula yang nantinya akan disimpan tubuh sebagai lemak.
Nah, menurut penelitian, hal ini bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
Baca Juga: Salah Satunya Jaga Kesehatan Jantung, Ini Manfaat Petai untuk Kesehatan Tubuh
Kue
Makanan seperti cookies dan aneka jenis kue juga bisa punya dampak buruk untuk kesehatan jantung.
Hal ini karena kandungan gula tambahan dan trigliserida yang tinggi yang bisa meningkatkan risiko gangguan jantung.
Tepung yang jadi bahan utama makanan ini juga bisa menyebabkan gula darah dan membuat kita lebih mudah lapar.
Ayam Goreng Tepung
Makanan ini mengandung protein daging ayam yang baik. Namun, ada juga kalori, lemak, dan natrium yang terkandung dalam proses memasaknya.
Makanan yang digoreng bisa menyebabkan diabetes tipe 2, obesitas, dan tekanan darah tinggi yang meningkatkan risiko gagal jantung.
Daripada tepung, sebaiknya balur dada ayam tanpa kulit dengan tepung gandum utuh dan masak dengan cara dipanggang.
Baca Juga: Sapri Pantun Meninggal karena Gula Darah Tinggi, Ekstrak Daun Ini Dapat Turunkan Gula Darah Tubuh
Daging Merah
Daging merah seperti sapi, domba dan babi juga bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan diabetes.
Meski lezat, jenis makanan ini punya kandungan lemak jenuh yang tinggi dan bisa meningkatkan kolestrol.
Oleh karena itu, sebaiknya kurangi porsi makan jenis daging ini dan cari makanan lain yang lebih sehat dan bebas lemak.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar