GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah berkunjung ke Pulau Komodo?
Keberadaan pulau ini dikelilingi oleh pemandangan alam indah dan dihuni oleh hewan langka endemik yang sudah hidup sejak ribuan tahun lalu.
Yap! Benar sekali! Mereka adalah komodo itu sendiri.
Sedikit informasi, Pulau Komodo adalah sebuah pulau yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara Timur yang berada di sebelah timur Pulau Sumbawa.
Baca Juga: Hidup Sejak Ratusan Juta Tahun yang Lalu, Inilah Hewan Purba yang Masih Hidup Sampai Sekarang
Pulau Komodo dipisahkan oleh Selat Sape yang dikenal sebagai habitat asli hewan komodo.
Nah, pulau yang satu ini termasuk salah satu kawasan Taman Nasional Komodo yang dikelola oleh Pemerintah Pusat.
Terdapat beberapa fakta menarik mengenai Pulau Komodo yang perlu kamu ketahui. Apa saja, sih? Yuk, simak mengenai ulasannya!
Baca Juga: Aroma Tanah Saat Hujan Disebut Petrikor, Bagaimana Asal Mulanya?
Fakta Menarik Mengenai Pulau Komodo
1. Habitat Hewan Purba
Komodo adalah spesies biawak besar yang terdapat di Pulau Komodo, Rinca, Flores, di Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Pulau Komodo merupakan habitat bagi hewan purba tersebut yang sudah ada sejak ratusan bahkan ribuan tahun lalu, Kids.
Karena keberadaannya yang semakin sedikit di habitat aslinya, status komodo menjadi hewan yang dilindungi oleh pemerintah dan habitanya dijadikan Taman Nasional.
Baca Juga: Habitat Komodo Disebut Bakal Hilang di Tahun 2050, Ini Penyebabnya
2. Situs Warisan Dunia
Pada 1991, Organisasi Internasional UNESCO menjadikan Taman Nasional Komodo sebagai situs warisan dunia.
Hal tersebut ditetapkan karena Pulau Komodo masuk ke dalam keberadaan alam yang mempunyai fenomena dan estetika yang langka.
Di samping itu, Pulau Komodo juga ditetapkan sebagai Cagar Budaya dan Biosfer pada 1977.
3. Tujuan Wisata dan Penelitian
Enggak hanya pemandangan alam yang menakjubkan, Pulau Komodo pun dijadikan lokasi untuk penelitian para ilmuwan dari berbagai negara di seluruh dunia.
Para peneliti mempelajari mengenai keberadaan flora dan fauna di pulau tersebut, termasuk komodo.
Daya tarik para peneliti adalah mengenai perkembangan evolusi komodo sebagai hewan purba yang masih hidup di muka bumi.
Baca Juga: Rekomendasi Tempat yang Wajib Kamu Kunjungi di Nusa Tenggara Timur, Terdapat Wisata Desa Misterius
Pantai ini mempunyai pasir berwarna merah muda yang berbeda dengan kebanyakan pantai lainnya. Sangat keren!
---
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | National Geographic Indonesia |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar