GridKids.id - Kids, beberapa aktor muda Tanah Air diketahui memiliki darah blasteran atau keturunan dari luar negeri
Yap, enggak semua berdarah asli Indonesia, diantaranya juga memiliki wajah campuran yang sangat berciri khas.
Enggak hanya dilihat dari visualnya saja, beberapa aktor blasteran ini juga memiliki kemampuan berakting yang luar biasa.
Namun dengan adanya persaingan yang ketat antara aktor lainnya, terkadang mereka enggak sering terlihat di layar kaca.
Di dunia industri hiburan, enggak hanya dilihat dari penampilannya saja namun pengalaman dalam berakting juga sangat penting.
Belum banyak diketahui publik, berikut ini adalah sederet aktor muda blasteran yang wajahnya enggak sering muncul di layar kaca.
Baca Juga: Jenis Hewan Berdasarkan Makanannya: Herbivora, Karnivora, Omnivora
1. Jerome Kurnia
Pada 2019 lalu, film Dilan 1991 sangat booming dan banyak diperbincangkan.
Dimainkan oleh aktor muda ternama Kak Iqbaal Ramadhan, film tersebut meraih rating yang tinggi dan banyak digemari.
Enggak kalah dari aktor pendukung lainnya, nama Kak Jerome Kurnia yang merupakan aktor blasteran pendatang baru, juga turut memainkan peran di film tersebut.
Baca Juga: Sering Dikira Blasteran Jepang, Aktor Muda Ini Ternyata Orang Asli Lampung, Sudah Kenal?
Namanya juga kembali dikenal publik saat memerankan film berjudul Bumi Manusia yang juga diperankan oleh Kak Iqbaal Ramadhan.
2. Jeff Smith
Nama Kak Jeff Smith yang dikenal sebagai aktor blasteran ini juga jarang diperbincangkan.
Mengawali kariernya sebagai pemain FTV, Kak Jeff mulai dikenal lewat sinetron yang berjudul Romeo dan Juminten.
Namun diketahui saat ini, Kak Jeff mulai dikenal publik lewat sederet sinetron dan serial web yang ia mainkan.
3. Naufal Samudra
Jarang terdengar namanya di televisi, namun akting Kak Naufal Samudra cukup diacungi jempol.
Yap, aktor muda blasteran ini mulai dikenal publik saat memerankan sinetron Mermaid In Love yang diperankan oleh Kak Amanda Manopo.
Selain itu, ia juga pernah membintangi film layar lebar bersama para aktor ternama lainnya.
Baca Juga: Populer Sejak Lama, Begini Sosok Bryan Andrew Aktor Blasteran Swiss yang Telah Beranjak Dewasa
4. Giulio Parengkuan
Kak Giulio Parengkuan jarang dibicarakan namun mulai dikenal saat memerankan tokoh di film Dilan sebagai Anhar.
Yang mana Anhar merupakan teman dari tokoh utama Dilan yang diperankan Kak Iqbaal Ramadhan.
Kak Giulio juga pernah membintangi sebuah film horor bersama Kak Adhisty Zara.
5. Arya Vasco
Jika melihat wajahnya, kamu pasti sudah enggak asing lagi dengan aktor muda blasteran yang satu ini.
Yap, Kak Arya Vasco yang memiliki darah keturunan Belanda ini pernah membintangi beberapa film layar lebar.
Kebanyakan dari film tersebut adalah bergenre horor dengan lawan aktingnya yang enggak kalah populer seperti Kak Angga Yunanda.
Kids, itulah 5 aktor muda blasteran Tanah Air yang jarang terlihat namun memiliki bakat dan kemampuan akting yang luar biasa. Apakah idola kamu termasuk?
---
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar