Terhitung dari 2013 hingga 2021, Kak Steffi telah memerankan 14 judul film yang membesarkan namanya.
Enggak berhenti sampai di situ, Kak Steffi juga memerankan sejumlah serial web yang sangat banyak digandrungi anak muda.
Adapun serial web yang ia mainkan yaitu Get Merried (2020), Radio Vlog (2020) dan Mama Mama Millenial (2021).
Kak Steffi kerap berperan sebagai pemeran utamanya dalam film ataupun sinetron yang ia mainkan.
Dikenal dengan peran antagonisnya, Kak Steffi secara totalitas dan profesional memerankan karakter tersebut yang banyak menuai pujian.
Hingga saat ini, Kak Steffi masih disibukkan dengan syuting dan memiliki bisnisnya sendiri di bidang kuliner, Kids.
Yap, Kak Steffi diketahui memiliki usaha es krim dengan rasa nusantara khas Indonesia yang berlokasi di sebuah Mal di Jakarta yang ia beri nama D'MANIEZ ICE CREAM.
---
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar