GridKids.id - Memiliki kucing di rumah merupakan hal yang menyenangkan.
Selain bisa diajak bermain, hewan peliharaan juga dapat membantu menghilangkan stres.
Untuk membuat kucing tetap sehat dan tumbuh baik, mereka harus diberi makanan serta vitamin yang cukup, Kids.
Kucing merupakan hewan yang gemar makan, sehingga ketika pemiliki membawa makanannya akan langsung menghampiri.
Baca Juga: 5 Hal Ini Harus Dihindari dan Enggak Boleh Dilakukan Kucing, Apa Saja?
Namun, terkadang kucing enggak berselera makan. Yap, sama seperti manusia, kucing juga bisa kehilangan selera makan, lo.
Kucing enggak mau makan bisa dipicu berbagai faktor mulai dari sedang cemas hingga adanya penyakit.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menangani kucing yang enggak mau makan.
Apa saja itu? Yuk, kita bahas, Kids.
Memberi makanan tertentu
Jika kucing sulit makan bukan karena penyakit, sebaiknya kamu mencoba memberi makan selain makanan kering, Kids.
Kamu bisa memberikan makan kucing berupa ayam, ikan tuna, hingga sarden.
Makanan tersebut bisa sebagai pendorong agar kucing mau makan kembali.
Namun, yang perlu diingat ialah memberi makanan ini dalam jumlah yang kecil, karena jika terlalu banyak akan membahayakan.
Baca Juga: Cara Merawat Bayi Kucing yang Ditinggalkan Sang Induk agar Tetap Sehat
Bukan hanya itu, kamu juga bisa memberikan makanan kucing dengan campuran minyak ikan dan kaldu.
Selain itu, kamu juga bisa mengganti jenis merek makanan kucing setiap empat kali dalam setahun.
Hal tersebut dimaksudkan agar kucing enggak bosan serta menghindari keresahan.
Mengganti merek makanan juga baik untuk mengurangi risiko alergi makanan serta gangguan pencernaan, Kids.
Berkonsultasi dengan dokter
Jika langkah mengganti makanan masih enggak ampuh untuk memancing selera makan kucing, berkonsultasilah dengan dokter, Kids.
Kucing yang enggak mau makan dalam jangka waktu yang lama bisa berbahaya.
Nah, jika ditemukan penyakit pada kucing yang memicu enggak mau makan, maka dokter akan langsung segera mengambil tindakan.
Pada umumnya, dokter hewan akan memberi obat-obatan pada kucing agar kembali berselera.
---
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar