GridKids.id - Siapa sih enggak kenal dengan Kak Armand Maulana vokalis band GIGI.
Namanya menjadi salah satu vokalis band legendaris Tanah Air yang masih eksis hingga saat ini.
Terbukti, Kak Armand makin aktif di media sosialnya dan tetap berkarya sebagai musisi lo.
Baru-baru ini, Kak Armand membuat publik heboh karena dirinya menjadi imam salat Id di London.
Yap, diketahui, Kak Armand bersama keluarganya merayakan hari raya Idulfitri sana.
Melalui kanal Youtube Kak Armand, ia mengaku menjadi imam salat Id di London.
Jadi Imam Salat Id di London
Menurut Kak Armand, suasana Lebaran di London jadi enggak terlalu asing karena ada lantunan takbir yang dilakukan secara virtual.
"Alhamdulillah selesai juga takbiran virtual, merasa fight takbir ada takbiran, enggak terlalu asing, merinding tadi banget Masya Allah". Ungkap Kak Armand.
Selain itu, Kak Armand juga dipilih menjadi imam untuk salat Id di Wisma Nusantara Indonesia.
Baca Juga: Baim Wong dan Paula Verhoeven Salat Id Perdana dengan Anaknya, Begini Reaksi Kiano Tiger Wong
"Karena di sini cowoknya sedikit, Insya Allah nanti saya jadi imam salat Id". Kata Kak Armand.
Bukan tanpa alasan, Kak Arman ungkap mengapa ia merayakan Lebaran di London bersama keluarganya.
"Sekarang saya kebetulan bisa ke Inggris karena nengok istri dan anak". Ucap Kak Armand.
"Di sini enggak ada cowok akhirnya saya yang jadi imam lagi". Lanjutnya.
Walau bukan seorang ustad, Kak Armand tetap coba berikan yang terbaik.
"Walaupun mungkin saya bukanlah seorang ustaz, mungkin masih banyak kesalahan". Ucap Kak Armand.
"Insya Allah kesalahan-kesalahan itu dosa-dosa saya dimaafkan oleh Allah SWT". Lanjut Kak Armand.
"Kita harus belajar, belajar dan belajar, habis dari kesalahan itu, kita harus tetap belajar". Tutup Kak Armand.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar