Untuk jenis bunga matahari kerdil akan tumbuh sangat baik dalam pot, Kids.
Tetapi hal tersebut harus diimbangi dengan perawatan yang baik.
Perawatan bunga matahari kerdil hampir sama dengan perawatan bunga matahari besar.
Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Tanaman Mati ketika Dipindahkan ke Pot Baru
Agar tumbuh dengan baik, kamu bisa memberikannya pupuk cair yang memiliki kandungan nitrogen.
Kandungan nitrogen diperlukan untuk mendorong akar serta batang tumbuh baik sehingga dapat berbunga.
Ketika bunga sudah mekar, kamu harus mengganti pupuk cair yang mengandung fosfor.
Hal tersebut dimaksudkan agar bunga dapat mekar dengan baik dan terhindar dari hama, Kids.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar