GridKids.id - Jika mendengar nama Kak Amanda Manopo, kamu pasti langsung teringat dengan Andin di sinetron Ikatan Cinta.
Kian melejit sejak memerankan karakter Andin, karier Kak Amanda makin melebar luas dan banyak digandrungi.
Enggak tanggung-tanggung, Kak Amanda kini jadi salah satu pesinetron muda terpopuler di Tanah Air.
Baca Juga: Bikin Warganet Geger, Harga Barang Mini yang Ditenteng Amanda Manopo Ini Ternyata Selangit
Ia juga bahkan menjadi brand ambassador di beberapa produk ternama dan e-commerce besar di Tanah Air.
Perannya yang luar biasa mampu menyita mata penonton sehingga terbawa suasana.
Enggak bisa dipungkiri, kerja kerasnya itu membuahkan hasil dan kini Kak Amanda mengaku telah membangun rumah baru bertema Bali.
Tengah Menunggu Rumah yang Sudah Diidamkan Sejak Lama
Kak Amanda mengaku telah lama mengidamkan rumah barunya yang sesuai dengan impiannya.
Rumahnya juga dirancang langsung oleh ayahnya yang berprofesi sebagai arsitek.
"Desainnya iyalah, karena kan papa aku arsitek, jadi semua papa aku yang desain, rumahnya sudah jadi dari awal". Ujar Kak Amanda yang dikutip dari Youtube STARPRO Indonesia (30/4/21).
Jika ditanya, Kak Amanda lebih menyukai rumah dengan desain yang minimalis dan simple.
"Simple, simple, temanya sangat simple lebih milenial banget". Kata Kak Amanda Manopo.
"Lebih ke Bali saja, aku suka Bali, smart home gitu doang sih". Lanjutnya.
Menyukai Rumah Minimalis
Jika rumahnya nanti telah jadi, Kak Amanda enggak mau dipenuhi dengan perabotan karena ingin hidup minimalis dan mengandalkan tekonologi.
Ia juga mengungkapkan bahwa rumah barunya itu enggak direnovasi melainkan baru di bangun.
"Enggak direnovasi, rumah baru. Lagi proses bangun semua". Ungkap Kak Amanda Manopo.
Baca Juga: Terlihat Sederhana Siapa Sangka, Outfit Syuting Amanda Manopo Ini Bikin Warganet Mendadak Bokek
"Lagi nunggu perabotan-perabotan yang masih inden, jadi ya tunggu saja lah, insya Allah". Lanjut Kak Amanda Manopo.
Kak Amanda juga meminta doa agar rumah barunya yang berlokasi di pusat Jakarta itu bisa segera selesai.
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar