Kesulitan perkenalan mereka biasanya akan disebabkan oleh tingkah laku anjing.
Anjing memiliki kecenderungan untuk mengejar dan bergerak cepat untuk menghampiri seekor kucing yang merupakan insting alami mereka.
Nah, jika kucing merasa enggak nyaman, kucing akan lari dan anjing akan dengan senang hati mengejar.
Nah, sifat kamu di sini adalah sebagai alfa yang bertugas menenangkan mereka. Jangan ragu untuk memasang leash pada anjing agar lebih mudah mengawasinya.
Dilansir dari Animal Planet, adanya pernyataan bahwa hewan akan saling akrab melalui bau-bauan.
Nah, dalam langkah ini, perkenalkan mereka melalui bau. Gosokan dan taruh benda kemudian letakkan di dekat tempat anjing dan kucing kamu.
Nah, itu dia tips agar membuat anjing dan kucing menjadi akur.
Selamat mencoba!
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id
Komentar