Alpukat, Lemon, Timun, dan Seledri
Alpukat yang bertekstur kental cocok dipadukan dengan sayuran yang mengandung banyak air.
Selain itu, campuran keempat bahan ini juga baik untuk kesehatan.
Seledri bisa membantu menurunkan tekanan darah dan memberikan asupan air dan elektrolit.
Timun mengandung vitamin A, B, dan C untuk meningkatkan imunitas, sedangkan lemon bisa memperlambat oksidasi dalam tubuh.
Baca Juga: Aneka Olahan Alpukat Selain Jus yang Enggak Kalah Enak dan Mudah Dibuat
Apel, Jeruk, dan Wortel
Jus apel, wortel, dan jeruk adalah kombinasi yang baik untuk membantu tubuh melawan infeksi.
Buah-buahan tersebut mengandung berbagai nutrisi seperti vitamin A, B6, dan C.
Gabungan ketiga bahan itu juga bisa memberikan asupan kalium dan asam folat yang baik untuk tubuh.
Source | : | Gridkids.id |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar