GridKids.id - Kids, pada (18/3/2021) Om Anang Hermasnyah merayakan ulang tahunnya yang ke-52 tahun dan mendapat surprise dari keluarganya.
Khususnya mendapat kado mewah dari anak pertamanya Kak Aurel Hermansyah.
Di setiap tahunnya, mereka selalu merayakan ulang tahun Om Anang Hermansyah dengan memberi kado dan kejutan.
Sontak membuat Om Anang senang bahagia karena dikelilingi oleh orang-orang terdekat dan selalu menyayanginya.
Baca Juga: Azriel Hermansyah Makin Banyak Digandrungi Remaja, Ternyata Memiliki Sifat yang Bikin Warganet Iri
Di tahun ini, seperti yang dilansir dari kanal Youtube Kak Aurel Hermansyah, ia merekam bagaimana sulitnya mencari kado yang cocok untuk ayahnya tercinta.
Ia bahkan harus beraganti Mal demi mencari kado terbaik yang ayahnya sukai.
Kira-kira, kado apa yang diberi Kak Aurel Hermansyah pada ayahnya, Om Anang Hermansyah?
Yuk, langsung saja kita cari tahu di sini!
Kado Jam Tangan Mewah
Yap! Kak Aurel memberi kado berupa jam tangan mewah pada ayah tercintanya Om Anang Hermansyah.
Walau ia harus mengakui bahwa mencari jam tangan yang cocok dan tepat untuk sang ayah sangatlah sulit.
Terlebih lagi Kak Aurel enggak begitu paham tentang jam tangan.
Namun, Kak Aurel ingin membelikannya karena ingin ayahnya terlihat simple dan selalu berjiwa muda.
Karena itu, Kak Aurel enggak keberatan untuk mencari jam tangan yang cocok.
Jam Tangan Merek Rolex
Setelah pencarian panjang, akhirnya Kak Aurel memilih jam tangan bermerek Rolex dan langsung memilih desain yang cocok dengan Om Anang Hermasnyah.
Hadiah tersebut Kak Aurel berikan secara spesial karena mengingat, sebentar lagi Kak Aurel akan berumah tangga.
Setelah memberikan kejutan pada ayahnya, Kak Aurel langsung memberikan kado jam tangan tersebut.
Memiliki Harga Fantastis
Setelah di cari tahu melalui akun Instagram @fashion_aurelhermasnyah, ternyata jam tangan merek Rolex tersebut memiliki harga senilai Rp 223 juta.
Wah, seharga mobil, ya!
Hal tersebut membuat warganet terkejut dan heboh setelah mendengar harga jam tangan yang diberikan Kak Aurel.
Saat membuka kadonya, Om Anang terlihat sangat bahagia dan langsung memakai jam tangan pemberian anak pertamanya tersebut, Kids.
Selamat ulang tahun Om Anang!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar