GridKids.id - Pernahkah kamu mendengar terdapat negara yang bernama Yugoslavia, Kids?
Yugoslavia adalah sebuah negara yang pernah ada di daerah Balkan, yakni, di sebelah tenggara Eropa.
Negara ini pernah berdiri dari tahun 1918 sampai tahun 2003. Dalam perjalanannya, Yugoslavia pernah berbentuk kerajaan dan republik.
Dahulu negara yang mempunyai ibu kota bernama Beogard ini berbatasan langsung dengan beberapa negara Eropa lainnya.
Baca Juga: Berdiri Selama 69 Tahun, Berikut Sejarah dan Penyebab Runtuhnya Uni Soviet Pada Tahun 1991
Negara tersebut adalah Italia, Austria, Hungaria, Albania, Rumania dan Bulgaria. Di sebelah barat, Yugoslavia dibatasi oleh Laut Adriatik.
Setelah runtuh pada tahun 2003, negara ini pun pecah menjadi beberapa bagian. Lalu negara mana sajakah yang merupakan bekas pemerintahan Yugoslavia?
Yuk, simak ulasannya!
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar