Alat Musik Ritmis yang Digoyangkan
Marakas adalah alat musik ritmis yang dimainkan dengan cara digoyangkan.
Bentuk marakas seperti permen lollipop besar yang di dalamnya berisi batu-batuan atau semacam biji kecil yang membuat bunyinya meriah.
Enggak heran kalau marakas jadi alat musik pengiring untuk lagu-lagu yang membuat orang ingin menari.
Baca Juga: Cara Memainkan Gong Buluh, Belajar dari Rumah TVRI 14 September 2020
Tamborin adalah alat musik yang dimainkan dengan cara digoyangkan
Tamborin menghasilkan suara gemerincing yang bisa juga digabungkan dengan suara tabuhan.
Tamborin terbuat dari bingkai kayu bundar yang dilengkapi dengan pelapis dari kulit sapi atau plastik.
Tamborin punya beberapa logam kecil di sekeliling bingkainya yang akan mengeluarkan bunyi bergemerincing kalau alat musik ini digoyangkan.
Nah, itulah pengertian dari alat musik ritmis, contoh atau jenis, serta cara memainkannya.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar