Bulan December 2020 lalu, Kak Zahra diwawancara wawancara oleh organisasi sepak bola dunia, yakni, FIFA.
Dikutip dari laman FIFA.com, Kak Zahra mengungkapkan bahwa tampil di Kejuaraan AFF, Asian Games, serta Liga 1 Putri merupakan langkah penting bagi kariernya.
"Saya membuat kemajuan besar pada 2018 dan 2019. Saya berlatih keras. Setiap hari saya ingin mencapai sesuatu yang baru, bermain untuk timnas dan klub yang saya bela," ungkap Kak Zahra.
Baca Juga: Perdebatan Keunggulan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, 5 Legenda Sepak Bola Turut Beri Komentar
Lebih lanjut, Kak Zahra menyatakan bahwa salah satu faktor penting untuk memajukan sepak bola wanita di Tanah Air adalah dengan memberikan kesempatan bermain lebih banyak, dalam hal ini kompetisi.
Wow! Keren banget ya Kak Zahra, Kids!
Semangat dan semoga berhasil Kak Zahra dalam mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar