GridKids.id - Tanah Air kita memiliki wilayah laut yang sangat luas karena 75 persen wilayah Indonesia adalah lautan.
Oleh karena itu Indonesia dikenal sebagai negara maritim.
Banyak catatan sejarah dan tradisi panjang maritim Indonesia yang dapat dilihat dari peninggalan-peninggalan arkeologis dan catatan sejarah kemaritiman masa lalu.
Salah satu bukti sejarah kemaritiman Indonesia ialah KRI Dewaruci, kapal layar legendaris Indonesia.
Kapal ini telah melakukan pelayaran dunia pertama pada era Presiden pertama Indonesia, Presiden Soekarno.
Selain itu KRI Dewaruci membuat Indonesia semakin dikenal oleh dunia internasional. Kapal dengan layar ini memiliki panjang 58,3 meter dan lebar 9,5 meter.
KRI Dewaruci sendiri merupakan milik TNI Angkatan Laut dan menjadi kapal kebanggaan.
Yap, karena banyak sejarah yang dicatat di atas kapal yang lahir 1952 ini.
Baca Juga: Misteri Segitiga Bermuda, Mengapa Berbahaya bagi Pesawat dan Kapal Laut yang Melintas?
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Febryan Kevin |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar