GridKids.id – Kids, pada tahu enggak, sih, sama cerita rakyat yang berkembang di masyarakat tentang Nyi Roro Kidul?
Yap! Bener banget! Nyi Roro Kidul adalah legenda yang konon merupakan seorang ratu penjaga di pantai selatan.
Banyak mitos yang beredar di kalangan masyarakat, jika ada orang yang berenang dan memakai pakaian hijau di pantai selatan akan tergulung ombak dan akan jadi pengawal dari kerajaan di pantai selatan.
Bagi sebagian besar masyarakat Jawa, Nyi Roro Kidul merupakan sosok melegenda yang ditakuti sekaligus dihormati sampai saat ini, Kids.
Walaupun keberadaannya masih misterius, namun cerita rakyat tentang Nyi Roro Kidul atau Ratu Pantai Selatan masih hangat diperbincangkan.
Jadi, siapa sebenarnya sosok legenda penjaga wilayah laut selatan Jawa ini?
Baca Juga: 5 Misteri Harta Karun yang Belum Terpecahkan, dari Bikin Penasaran sampai Jadi Legenda
Cerita rakyat mengenai legenda Nyi Roro Kidul diceritakan berawal dari seorang putri berwajah cantik bernama Kadita.
Karena kecantikannya, ia juga dijuluki sebagai Dewi Srengenge yang berarti matahari yang indah.
Ayah Kadita adalah seorang raja bernama Munding Wangi.
Meskipun mempunyai anak perempuan yang cantik jelita, hal ini enggak membuat Munding Wangi bahagia sepenuhnya karena ia ingin memiliki seorang anak laki-laki.
Akhirnya, Munding Wangi menikah lagi dengan Dewi Mutiara dan keinginannya terpenuhi karena ia dikaruniai anak laki-laki.
Munding sangat bahagia, tetapi rasa sayang Munding terhadap Kadita tetap enggak akan luntur.
Baca Juga: Jawaban Materi Mitos-Mitos di Berbagai Daerah, Belajar dari Rumah TVRI 28 Agustus 2020
Baca Juga: Teka-Teki Negeri Atlantis yang Hilang Tenggelam, Keberadaannya Masih Dipercaya Ada di Bumi Ini
Di sisi lain, Dewi Mutiara ingin anak laki-lakinya menjadi Raja. Untuk mewujudkan keinginannya tersebut, ia pun pernah mengusir Kadita dan tentunya ditentang oleh sang Raja, Munding Wangi.
Cara lain yang dilakukan oleh Dewi Mutiara adalah dengan memanggil paranormal untuk mengutuk si cantik, Kadita.
Kutukan tersebut seketika mengubah penampilan Kadita yang kehilangan paras kecantikannya.
Akhirnya, Kadita pun diusir dari kerajaan tersebut. Dalam perjalananya selama tujuh hari tujuh malam, Kadita datang ke samudera selatan dan berenang ke tengah lautan.
Ketika tubuhnya terkena air laut, kutukannya hilang secara perlahan dan parasnya kembali cantik bahkan lebih cantik dari sebelumnya.
Kadita dipercaya memiliki kekuasaan terhadap Laut Selatan Jawa. Ia disebut juga sebagai Nyi Roro Kidul atau Ratu Pantai Selatan yang hidup abadi.
Baca Juga: Bikin Panik Astronot, Ini Fakta Black Hole, si Lubang Hitam Penghisap yang Ditakuti di Ruang Angkasa
Baca Juga: Layaknya Kota Hantu, Begini Misteri Kota Pripyat yang Ditinggalkan Penghuninya Sejak 35 Tahun Lalu
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
Komentar