GridKids.id - Masih dalam ajang penghargaan MAMA 2020 yang diselenggarakan di Korea Selatan.
Kalau sebelumnya dua solois asal Indonesia Kak Tiara Andini dan Kak Rizky Febian yang mendapatkan penghargaan dari MAMA 2020, kali ini ada komposer kebanggan Tanah Air.
Kak Yovie Widianto yang merupakan komposer dan pecipta lagu ini masuk di antara deretan kategori profesional pada penghargaan Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2020.
Kak Yovie Widianto adalah komposer sekaligus pecipta lagu hits di belantika musik Indonesia.
Kak Yovie sendiri juga punya band asuhan bernama Kahitna, Yovie & Nuno, dan terakhir ada 5 Romoe.
Perhelatan MAMA 2020 diadakan pada 6 Desember 2020 di CJENM Content World di Paju, Korea Selatan.
Di dalam nominasinya, Kak Yovie bersaing dengan nama-nama besar di balik industri musik K-Pop, seperti Bang Si Hyuk dari Hit Entertainment.
Kak Yovie Widianto membawa pulang penghargaan untuk kategori The Best Composer of The Year atau Komposer Terbaik tahun 2020.
Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi MAMA 2020, Detail Voting dan Kategori
Membagikan Rasa Syukur di Instagram
Lewat unggahan Instagram miliknya, Kak Yovie Widianto juga membagikan kabar bahagia tersebut.
"Allahu Akbar... saat terkagum-kagum melihat Pdogg, Produser BTS memenangkan The Best Producer Of The Year, tiba-tiba melihat wajah sendiri sebagai The Best Composer Of The Year di MAMA 2020," tulis Kak Yovie Widianto dikutip dari akun @ywpiano, Minggu (6/12/2020).
"Alhamdulillah terimakasih ya Allah. Senang sekali nama Indonesia berkibar di Professional Category, Mnet Asian Music Awards di Seoul. Ini hadiah terindah akhir tahun, semoga negeri ini bahagia," tulis Yovie lagi.
Wah, selamat untuk Kak Yovie!
Baca Juga: Bikin Bangga Indonesia! Rizky Febian dan Tiara Andini Berhasil Dapatkan Penghargaan di MAMA 2020
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.
Penulis | : | Dimas Prasetyo |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar