GridKids.id - Apakah kamu pernah melihat kucing berguling-guling di lantai, Kids?
Mungkin enggak hanya di lantai, tapi bisa juga di tanah atau di rerumputan.
Jika melihat kucing yang sedang berguling-guling rasanya jadi gemas, ya.
Ditambah lagi enggak jarang mereka melakukannya sambil mengeong manja. Hihi...
Wah, buat kamu yang pecinta kucing pasti langsung ingin mengelus atau menggendong si kucing tersebut, nih.
Baca Juga: Punya Wajah yang Selalu Merengut, Kucing Ini Disebut Enggak Kalah Galak dengan Grumpy Cat
Namun, tahukah kamu mengapa kucing suka berguling-guling?
Ada yang menyebut bahwa kucing suka berguling karena ingin merenggangkan badannya.
Akan tetapi rupanya juga ada alasan lain di balik kebiasaan tersebut, lo.
Apa saja, ya? Kita cari tahu bersama, yuk!
Aman dan Nyaman
Kucing enggak akan berguling-guling jika ia enggak merasa aman, nyaman, dan rileks, Kids.
Jika kucingmu berguling di depanmu, artinya ia percaya padamu.
Itu karena, kucing telah memperlihatkan bagian tubuhnya yang paling rentan, yakni perut.
Baca Juga: Bisa Bikin Stres, Memakai Sinar Laser untuk Mengajak Kucing Bermain Ternyata Enggak Boleh Asal
Mencari Perhatian
Kapan dan di mana kucing berguling itu juga ada artinya, lo.
Jika kucing suka berguling-guling setiap kita ingin berangkat sekolah atau keluar rumah, artinya kucing sedang mencari perhatian.
Jadi, kalau kucingmu berguling atau menempelkan kepalanya di kakimu, ajak ia bermain dulu walaupun sebentar, ya!
Menandai Wilayah
Berguling-guling di lantai atau tanah dapat menyebarkan aroma atau bau khas kucing itu sendiri.
Aroma ini biasanya digunakan untuk menandai wilayah tinggalnya atau teritorialnya.
Ini dilakukan agar tidak ada kucing lain yang berani mendekati wilayahnya, Kids.
Nah, apakah kucing peliharaanmu juga sering berguling-guling, nih?
(Penulis: Iveta Rahmalia)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Source | : | bobo.id |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar