GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah enggak asing lagi dengan istilah introvert dan ekstrovert.
Biasanya, keduanya digunakan sebagai penggambaran kepribadian.
Nah, sebenarnya, apa itu introvert dan ekstrovert? Lalu, apa saja perbedaan dan ciri-ciri dari keduanya?
Sebelumnya, kita harus menyadari kalau kepribadian setiap orang itu berbeda. Ada yang pendiam, dan ada juga yang sebaliknya.
Kepribadian ini sering dikelompokkan menjadi dua, yaitu introvert dan ekstrovert.
Istilah kepribadian ini pertama kali diperkenalkan oleh psikolog Carl Jung pada tahun 1960an.
Jung menyebutkan, secara garis besar, kepribadian manusia bisa dibagi menjadi dua, yaitu introvert dan extrovert.
Orang yang punya kepribadian introvert selama ini digambarkan selalu lebih pemalu dan pendiam, kalau dibandingkan dengan orang berkepribadian extrovert.
Padahal, hal tersebut belum tentu tepat, lo.
Baik seorang introvert maupun extrovert enggak ada yang benar-benar 100% punya salah satu kepribadian tersebut.
Nah, inilah penjelasan lebih jauh mengenai introvert dan ekstrovert.
Introvert
Introvert adalah tipe kepribadian yang orang-orangnya punya ciri lebih fokus terhadap perasaan internal di dalam dirinya sendiri, dibandingkan dengan stimulasi eksternal dari lingkungan di sekitarnya.
Orang-orang yang introvert cenderung lebih pendiam, tenang, dan lebih luwes dalam menilai dirinya sendiri (introspektif).
Namun perlu diingat, kepribadian introvert enggak sama dengan pemalu atau punya gangguan kecemasan sosial, ya.
Pemilik kepribadian introvert masih bisa berinteraksi dengan baik bersama orang lain.
Hanya saja, setelah menghabiskan waktu berkumpul dengan banyak orang, seseorang yang introvert akan membutuhkan waktu menyendiri untuk kembali mengembalikan energinya.
Tentu, enggak semua orang introvert punya kepribadian yang serupa.
Namun, ciri-ciri introvert di bawah ini secara umum bisa menggambarkan diri dari seseorang yang punya kepribadian ini, yaitu:
Baca Juga: Enggak Perlu Berkecil Hati, Jadi Anak Pemalu Juga Punya Banyak Keuntungan, Pernah Menyadari?
Esktrovert
Orang yang punya kepribadian ekstrovert biasanya senang berinteraksi. Orang yang punya kepribadian ekstrovert juga suka jadi pusat perhatian.
Saat berada di tempat ramai, orang ekstrovert biasanya akan punya tenaga lebih. Namun, tenaga mereka akan berkurang saat sendirian, karena itu, mereka enggak suka sendiri.
Seorang ekstrovert biasanya punya kepribadian yang ceria, senang bercanda, peka terhadap sekitarnya, dan selalu menjaga hubungan baik dengan banyak orang.
Biasanya seorang ekstrovert enggak merasa canggung untuk memulai percakapan dengan orang baru.
Ia enggak suka suasana canggung dan akan berusaha untuk mencairkan suasana.
Orang dengan kepribadian ekstrovert biasanya lebih mudah untuk mengungkapkan pendapat dan perasaan mereka akan sesuatu.
Sayangnya, karena sangat suka dengan keramaian, terkadang orang dengan kepribadian ekstrovert kesulitan untuk melakukan banyak hal sendirian.
Sama seperti introvert, enggak semua orang ekstrovert seperti itu.
Namun, ciri-ciri ekstrovert di bawah ini secara umum bisa menggambarkan diri dari seseorang yang punya kepribadian ini, yaitu:
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar